Rini Marina

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
MAAFKU UNTUK KALIAN

MAAFKU UNTUK KALIAN

MAAFKU UNTUK KALIAN

Semilir angin senja menerpa dedaunan. Waktu yang dinanti telah tiba. Sayup-sayup terdengar adzan. Anak-anak berlarian menuju rumah untuk berbuka puasa. Tidak hanya mereka, yang ingin membatalkan puasanya. Namun semua yang ikut melaksanakan ibadah puasa.

Tak terasa ramadhan telah berakhir. Rutinitas shalat tarawihpun kini harus menunggu setahun lagi. Bulan penuh rahmat serta keberkahan, telah berganti dengan bulan menuju kesucian. Sebulan lamanya kita telah berlatih menahan lapar, dahaga, serta memerangi hawa nafsu.

Tibalah saat yang ditunggu-tunggu. Gema bedug saling bersutan di setiap rumah Allah. Iringan lantunan takbir meluluhkan jiwa. Hati nan gersang pikiran kotor semua telah berganti, menjadi suci. Berharap dapat saling memaafkan diantara mereka.

Air mata kebahagiaan serta kesedihan telah berbaur. Anganpun melayang, mengingat kenangan indah bersama orang-orang yang kita cintai. Namun mereka telah meninggalkan kita selamanya. Hanya sebatas kerinduan serta untaian doa yang dapat kupersembahkan.

Isak tangis menyesakan dada, tatkala selepas sholat Idul Fitri. Pelukan hangat serta kasih sayangmu sudah tak ku dapatkan lagi. Yang tersisa hanyalah harapan. Bahwa suatu hari nanti, kita akan dipertemukan kembali. Di Surga-Nya aku ingin memelukmu.

Kemuliaan-Mu telah menerangi seluruh penduduk bumi. Di segala penjuru dunia pemeluk agama-Mu menyerukan kebesaran-Mu. Suara takbir nan syahdu penuh kidmat dan syukur.

Allahu Akbar... Allahu Akbar... Allahu Akbar... Laa Ilaha Illallohu Allohu Akbar... Allahu Akbar Walillahilhamd... Allahu Akbar Kabiro, Walhamdulillahi Katsiro... Wasubhanallohi Bukrotaw Wa'ashila... Laa ilaha Illallohu Wala Na'budu Illa Iyyahu .. Muhlishina Lahuddin, Walaw Karihal Kafirun.. Laa ilahaillahu Wahdah, Shodaqo Wa'dah.. Wanashoro 'abdah, Wa' a'aza Jundahu Wahazamal Ahzaba Wahdah.. Laa ilaha Illallohu Wallohu Akbar.. Allohu Akbar Walillahilhamd...

Artinya : Allah Maha Besar.. Allah Maha Besar.. Allah Maha Besar.. Tiada Tuhan selain Allah, Allah Maha Besar.. Allah Maha Besar.. Dan segala Puji Hanya kepada Allah... Allah Maha besar dengan segala kebesaran-Nya, Segala Pujian Sebanyak-banyaknya bagi-Nya.. Tiada Tuhan selain Allah, dan Tidaklah kami Sembah kecuali Dia.. Kami memurnikan Agama Islam, Meskipun orang kafir membencinya. Tidak ada Tuhan selain Allah dengan ke-esaan-Nya.. Dia Maha menepati janji.. Dan menolong hamba-hamba-Nya, Memuliakan bala tentara-Nya dan menghancurkan musuh-musuh dengan ke-Esaan-nya.. Tiada Tuhan selain Allah... Dan Allah Maha Besar... Allah Maha Besar dan Segala Puji hanya bagi Allah...

Iringian takbir membuatku tak mampu untuk berkata-kata lagi. Saudara-saudaraku di manapun kau berada, maafkanlah kesalahan kami. Saat bercanda ada salah ucap atau kurang sopan dan kurang pantas dalam bertindak. Dengan segala kerendahan hati, di hari yang fitri ini sudilah memaafkan kami sekeluarga.

Hanya untaian doa kebaikan yang dapat kami panjatkan buat kalian. Semoga Allah yang maha pemurah, pemaaf serta penyayang selalu melimpahkan kasih sayang serta keberkahan-Nya buat kita. Sebab, tiada satupun mahluk yang suci serta sempurna kecuali Allah aza wa jala.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Aamiin yaa robbal alaamiin, semoga kita masih dipertemukan dengan ramadhan serta Idul Fitri berikutnya ya pak.

24 Jun
Balas

Benar sekali bu, tak ada yang mustahil bagi Nya. Maafkan kami juga ya. Terima kasih dan salam kenal ya bu

24 Jun
Balas

Terima kasih Mbak Ermawati salam kenal balik ya mbak.

25 Jun
Balas

Bu, tulisan panjenengan. Istimewaaa!! Saya suka saya suka...

25 Jun
Balas

Happy Idul Fitri bu. Semoga ibadah di bulan Ramadhan menjadi bekal 11 bulan ke depan. Aamiin

24 Jun
Balas

Memaknai romadhon dan Ied dari segala sisinya tak pernah sekalipun usang. Takkan pernah pula kehabisan tinta utk menuliskannya. Sampaikanlah kami pada esensinya yg hakiki. Taqobbalalloh minna wa minkum.

24 Jun
Balas

Salam kenal. Tulisan yang indah ungkapan akhir ramadhan bu.

24 Jun
Balas



search

New Post