Rini Yuliati

Seorang ibu dari dua orang putri yang ingin belajar merangkai huruf sehingga menjadi bermakna. Tinggal di sebuah kota kecil di Kebumen, Jawa Tengah. Profesi mom...

Selengkapnya
Navigasi Web
Gerhana Cinta
https://gusharton.wordpress.com/2010/07/16/hawa-nafsu-adalah-keinginan-jiwa/gerhana-matahari-cinta/

Gerhana Cinta

Gerhana cinta itu terjadi ketika ada seseorang yang berdiri di antara kita berdua. Menutupi rasa cintamu kepadaku. Berdiri pada satu garis sejajar yang menyakitkan. Auwwwww. Efek radiasinya mengalahkan cahaya cinta dari dirimu. Jika gerhana matahari cincin berlangsung setiap 1 - 2 tahun sekali, maka aku tidak menginginkan gerhana cinta akan terulang di antara kita berdua. Aseek.

Bulan dengan penuh kepatuhan akan bergeser kembali mengikuti garis edarnya. Matahari akan bersinar kembali. Namun dia tidak akan bergeser dari posisinya. Sampai cahaya cintamu padaku benar-benar hilang. Gerhana cincin akan menampilkan pemandangan yang indah. Yaitu sebentuk sinar di sekeliling matahari seumpama cincin. Namun gerhana cinta akan menampilkan duplikat cincin yang berusaha diraihnya. Oh no.

Hanya satu yang sama. Bahwa gerhana cincin maupun gerhana cinta menunjukkan keagungan dan kekuasaan Tuhan Sang Pencipta. Di saat terjadi gerhana cincin sudah seharusnya kita bersujud kepada-Nya. Saat gerhana cinta hadir maka menggelar sajadah adalah suatu keniscayaan. Memohon kesabaran dan keikhlasan. Mendoakan supaya dia tidak lagi berada pada posisi yang menutupi cahaya cintamu. Ahaiii.

Oh, gerhana cinta itu dahsyat sekali karena bekas yang ditimbulkan akan tetap tersisa di hati. Ho ho. Semoga tidak akan terjadi gerhana cinta di antara kita berdua. Cukup menikmati kehadiran gerhana cincin yang akan terjadi hari ini. Berdzikir mengingat-Nya dengan sepenuh hati.

#edisilebay#

#saatgerhanacincin#

Kebumen, 26 Desember 2019

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Fenomena yang jadi inspirasi. Sungguh dahsyatttttt. Ok Bun

26 Dec
Balas

Hi..hi...Dahsyat dan lebay Pak Tanto...

26 Dec

Sebuah analogi yang luar biasa. Bu Rini memang...T O P. Sukses dan sehat selalu Bu.

26 Dec
Balas

Hi..hi....Pak Agus bisa saja...Analogi lebay di saat gerhana terjadi...Sukses juga buat Pak Agus....Salam..

26 Dec

Banyak berdzikir mantap

26 Dec
Balas

Iya Bun....Berdzikir akan lebih menambah keimanan kita...Insyaallah...

26 Dec

Syantiiiqqq bingitzzz tulisan ini. Bagaikan cahaya cinta yang memancar dari hatiku dan hatimu. Cuiiit...cuiiiit. Ih..., uthi jadi ikutikutan kasmaran ni. Mantaffff....crtar membahana. Tak kan ada gerhana cinta di antara diriku dan dirimu. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah..., Budhe Rini....

26 Dec
Balas

Jika dirimu adalah matahari maka janganlah kau tutupi cahaya di antara kita berdua...Gubraaak olala...Hi..hi..Uthi Raaaai.....Jadi terus menerus lebay nih...Di sini agak redup cahaya mataharinya...Apakah efek gerhana?..Salam sehat dan bahagia selalu....Barakallah Uthi....

26 Dec

Paling bisa Budhe nih. Semoga gerhana cinta tak khan pernah mampir di antara kita, ahay. Sukses selalu dan barakallahu fiik

26 Dec
Balas

Hi..hi...Bunda Pipi ketularan lebay nih...Intermezo sejenak di tengah gerhana....

26 Dec

Masyaallah. Mantap.

26 Dec
Balas

Allahu akbar...Semoga fenomena gerhana semakin mendekatkan kita kepada Sang Pencipta....Salam sehat dan bahagia selalu ....Barakallah...

26 Dec



search

New Post