BURUNG PUYUH
Libur telah tiba, hati Hanna bahagia karena ia bisa berkunjung ke rumah Yangti bersama Ayah dan Bunda. Hanna tak lupa membawa oleh-oleh kue kesukaan Yangti. Hanna dan keluarga harus menempuh perjalanan satu jam untuk menuju ke rumah Yangti. Perjalanan Hanna sangat menyenangkan, karena liburan kali ini Hanna dapat menginap di rumah Yangti. Yangti sudah berjanji pada Hanna akan mengenalkan alam desa tempat Yangti tinggal.
Perjalanan Hanna bersama Ayah Bunda telah sampai di depan rumah Yangti. Pelukan hangat Yangti mampu melepaskan kerinduan Hanna dan keluarga kepada Yangti. Hanna tak sabar ingin menengok kebun Yangti, karena saat ini banyak pohon yang sedang menghasilkan buah. Pagi-pagi Hanna bersama Yangti dan mbah Di, pekerja yang biasa mengurusi kebun Yangti telah sampai di kebun. Amboi, banyak durian yang telah matang di pohon. Mbah Di segera memetik untuk disuguhkan pada keluarga Hanna.
Saat mereka asyik mengumpulkan buah durian, tiba-tiba beberapa ekor burung puyuh berlarian di antara semak-semak. Hanna penasaran melihatnya." Burung apakah itu Yangti, mengapa ia tak dapat terbang?," tanya Hanna. Yangti tersenyum. "Hanna, anak pintar burung puyuh adalah unggas daratan yang kecil dan bertubuh gemuk. Burung puyuh sulit terbang. Ia makan biji-bijian, serangga, dan mangsa berukuran kecil,' jawab Yangti. 'Hanna pernah makan telur puyuh?," tanya Yangti. "Pernah dong Yangti, telur puyuh bercorak cantik," ujar Hanna. Om Wahyu punya peternakan puyuh lho Yangti," balas Hanna. "Betul Hanna, burung puyuh ada yang diternakkan dan ada yang hidup di alam bebas, seperti yang Hanna lihat, sahut Yangti. Kini Hanna semakin tahu tentang burung puyuh.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar