PESONAMU CANTIK
Pesonamu cantik tampil menawan
Berderet tertulis dalam hitungan
Ujung tahun akan menjadi kenangan
Lalu tangan tengadah doa terbaik kunaikkan
#
Semoga kecantikan negeriku berhias iman
Setiap langkah terayun diiringi zikir lantunkan
Negeri dalam bait sejuta harapan
Baldatun toyyibatun warabbun ghofur sematkan
#
Negeriku kucinta dalam tiap nafas dan doa
Negeri berjuta kenangan dari masa ke masa
Negeri tempat berjuta tumpuan kupinta
Semoga pesonamu terpancar surga
#
Pesonamu cantik dalam kaleidoskop histori
Kenangan manis bersama tercatat jadi refleksi
Terekam segala yang indah dalam benak memori
Melangit doa dan asa pada dzat Yang Maha Tinggi
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Puisi yang syahdu Bunda. Mari kita langitkan doa-doa ini. Semoga Allah meridhoi. Aamiin. Sukses selalu Bunda Ririn.