Rizki Dasilva S.Pd.I MA

Nama : RIZKI DASILVA, S.Pd.I, MA, Lahir : Juli Cot Mesjid, Tanggal 03 November 1987, Alamat : Jln Bireuen Takengon Juli Km 2,5 Desa Juli Seutuy,&n...

Selengkapnya
Navigasi Web
Kasih Sayang Dan Kesantunan Guru

Kasih Sayang Dan Kesantunan Guru

Kasih Sayang Dan Kesantunan Guru

Sifat kasih sayang merupakan merupakan salah satu sifat yang harus tertanam dalam jiwa seorang pendidik. Sifat ini akan menjadi suatu kekuatan yang dapat mendorong peserta didik agar memperoleh ilmu pengetahuan secara baik dan utuh. Sifat kasih sayang akan menjadikan pola hubungan antara seorang pendidik dengan peserta didiksemakin erat sehingga akan memperkuat ikatan emosional antara kedua belah pihak.

Walaupun demikian, disamping memiliki sifat kasih sayang, seorang pendidik juga hendaknya memiliki dan memegang teguh ketegasan dan obyektifitas, khususnya dalam hal yang prinsipil. Kasih sayang tersebut tidak dapat dimaknai sebagai sifat yang akan memanjakan dan menurunkan citra seorang pendidik diantara peserta didiknya.

Akan tetapi, kasing sayang tersebut adalah sebagai sebuah faktor pendorong atau pendekatan terhadap terjadinya perubahan pada peserta didik, hal ini sangat dibutuhkan pada peserta didik yang tergolong berkesulitan dalam belajar (disabilities children).

Anjuran dalam mengajak orang lain dengan penuh kelembutan terdapat di dalam Al-Qur’an, seperti di dalam QS. Al-A’raf ayat 56, Allah berfirman:

Artinya: Dan janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi, sesudah (Allah) memperbaikinya dan berdoalah kepada-Nya dengan rasa takut (Tidak akan diterima) dan harapan (akan dikabulkan). Sesungguhnya rahmat Allah amat dekat kepada orang-orang yang berbuat baik. (QS. Al-A’raf: 56)

Dari ayat di atas, menyiratkan bahwa kasih sayang yang ditampilkan pendidik kepada peserta didiknya akan dibalas oleh Allah Swt dengan kasih sayangNya, karena aktifitas pendidikan merupakan perbuatan terpuji dan mulian di hadapan Allah swt.

Seorang guru juga hendaknya memiliki sifat santun, karena ini juga dapat membantu keberhasilan pendidik dalam tugas kependidikannya. Dengan memiliki sifat santun, anak akan tertarik dengan pendidiknya sebab anak akan memberikan tanggapan positif pada perkataannya. Dengan kesantunan pendidik anak akan terbiasa dengan akhlak yang terpuji, dan terhindar dari perangai yang tidak terpuji atau tercela.

Ciri-ciri lemah santun adalah lemah lembut dalam kata-kata, perintah, maupun larangan, penyayang terhadap sesamanya, apalagi terhadap oranf-orang yang lebih lemah dan orang-orang yang lebih tua, menjadi penolong pada saat orang lain membutuhkan pertolongannya.

Sifat santun ini juga telah dicontohkan oleh Rasulullah Muhammad saw, selaku pendidik, beliau senantiasa sikap santun dalam perilaku kesehariannya. Kesantunan inilah menjadi salah satu faktor yang menjadikannya sebagai sosok yang dikagumi dan disegani baik oleh kawan maupun oleh lawannya. Dengan kesantunan ini pula beliau bisa menyebarkan ajaran Islam kepada masyarakat pada masanya. Terkait dengan hal ini, Allah telah berfirman:

Artinya: Maka disebabkan rahmat dari Allah-lah kamu berlaku lemah Lembut terhadap mereka. sekiranya kamu bersikap keras lagi berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diri dari sekelilingmu. Karena itu ma'afkanlah mereka, mohonkanlah ampun bagi mereka, dan bermusyawaratlah dengan mereka dalam urusan itu. Kemudian apabila kamu Telah membulatkan tekad, Maka bertawakkallah kepada Allah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yang bertawakkal kepada-Nya. (QS. Ali Imran: 159).

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap!, santun dan kasih sayang!

21 Jul
Balas



search

New Post