Rizki Dasilva S.Pd.I MA

Nama : RIZKI DASILVA, S.Pd.I, MA, Lahir : Juli Cot Mesjid, Tanggal 03 November 1987, Alamat : Jln Bireuen Takengon Juli Km 2,5 Desa Juli Seutuy,&n...

Selengkapnya
Navigasi Web
Kata Kafir Disebut 525 Kali Dalam Al-Qur'an, Non Muslim Tidak Perlu Tersinggung

Kata Kafir Disebut 525 Kali Dalam Al-Qur'an, Non Muslim Tidak Perlu Tersinggung

Bagi seorang muslim, kata "Kafir" sudah biasa terucap disaat membaca Alquran. Karena kafir disebut untuk orang-orang diluar agama Islam? Lalu pertanyaannya, apakah sebutan kafir itu memang untuk merendahkan ummat beragama lain? Dr Zakir Naik menjelaskan mengapa istilah tersebut dipakai di dalam Islam.

Menurut Dr Zakir Naik "definisi kafir secara bahasa adalah berarti orang yang ingkar. Kafir berasal dari kata kufr, yang berarti menyembunyikan atau ingkar. Dalam terminologi Islam, kafir berarti orang yang menyembunyikan atau mengingkari kebenaran Islam dan orang yang menolak Islam. Dalam bahasa Inggris, mereka disebut non-muslim,”.

Bagi beliau, seseorang yang merasa terhina dengan sebutan tersebut berarti tidak memahami kafir menurut terminologi Islam. Karena kalau dia memahami istilah tersebut, hal itu justru menjadikan dia merasa tidak sama sekali dihinakan.

Dr Zakir Naik melanjutkan “Jika seorang non-Muslim merasa terhina bila disebut kafir, itu karena ia belum paham dengan Islam. Dia harus mencari sumber yang tepat untuk memahami Islam dan terminologi Islam. Dengan memahaminya, ia bukan saja tidak akan merasa terhina, tetapi justru menghargai Islam dalam perspektif yang lebih tepat,”.

Jadi, istilah kafir bukanlah sebutan untuk menghinakan golongan yang menganut agama lain. Karena dalam perspektif Islam, kata-kata kafir memang digunakan bagi mereka yang tidak mau menerima ajaran Islam. Karena makna di balik istilah itu sendiri adalah menyembunyikan atau ingkar terhadap dakwah Islam.

Jadi kalau ada yang ingin menghapuskan istilah kafir ini. Berarti ada niat ingin berubah Al-Qur'an itu sendiri. Juga ingin mengubah apa yang rasul sampaikan. Menurut saya dalam ajaran Islam, orang kafir bukan sebuah penghinaan, bahkan sangat dilindungi, asalkan tidak memerangi kaum muslimin. Bahkan Rasulullah memberi hukuman bagi siapapun yang menzalimi kaum diluar Islam.

Coba kita renungkan lagi, pakai akal sehat kita, bukankah Kata-kata kafir di telinga umat Islam tidak asing. Kadang banyak manusia terlalu berfikir tinggi, sehingga semakin bodoh dan aneh. Bukankah baik sadar maupun tidak, hampir setiap hari kaum Muslimin pernah melafalkan kata-kata tersebut ketika membaca Al-Qur’an. "Kafir" disebut berulang-ulang di dalam Al-Qur’an. Bagaimana ada yang ingin menghapus kata ini? Orang-orang yang mengingkari Allah dan Rasul ya jelas kafir!. Bukan berarti ummat Islam menghina. Sama seperti orang diluar Nasrani yang disebut sebagai domba yang tersesat oleh Nasrani. Ummat Islam biasa saja.

Baru-baru ini sebutan kafir oleh sebagian orang dianggap mengandung konotasi negatif, karena sebutan tersebut terdengar merendahkan atau menyinggung perasaan golongan lain di luar agama Islam. Bahkan dalam acara-acara tertentu, tidak jarang penyebutan kafir terhadap golongan selain Islam sering mendapat kritikan langsung dari pihak-pihak tertentu. Bagi mereka, istilah tersebut lebih baik diganti dengan kata-kata non-Muslim. Saya kira banyak orang keliru dalam memahami kata kafir. Ummat non muslim tidak perlu tersinggung. Karena Istilah kafir adalah orang tidak menerima Islam atau mereka yang bukan beragama Islam.

Rizki Dasilva

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

mencerahkan.

02 Mar
Balas



search

New Post