Roulina Septeria Sianturi,SPd.MHum

Guru mulia dengan menulis ...

Selengkapnya
Navigasi Web
 Batik Hitam Putih

Batik Hitam Putih

Ibu Dina sedang menjahitkan baju batiknya. Rencananya minggu depan, baju itu akan selesai dan ia bisa langsung mengenakannya. Baju batik yang dibeli dan dijahitkan itu merupakan baju seragam kerja untuk dipakai setiap hari Kamis di minggu pertama. Bahan itu bercorak ondel-ondel dengan warna dasar ungu. Beruntung ia punya langganan tukang jahit yang selalu siap menerima jahitannya. Hasil jahitannya selama ini selalu rapi dan cukup bagus. Teman-teman ibu Dina yang lainnya masih ada yang belum sempat membawa baju itu ke tukang jahit.

Suatu hari ada rencana sekolahnya akan mengadakan acara spesial . Salah seorang temannya menyarankan untuk memakai baju batik dengan nuansa warna hitam putih. Saat ngobrol santai, mereka sepakat untuk memakai baju ini untuk acara spesial itu. Baju ini, nantinya akan menjadi kenangan saat mereka memakainya kembali. Bagi yang belum punya baju dengan corak ini, mereka bisa memesan atau menghubungi ibu Dina. Rencana ibu Dina bersama dengan rekannya yang lain akan pergi ke salah satu mall untuk membeli baju itu untuk mereka dan rekannya yang menitip.

Saat sampai disana, mereka menemukan kesulitan mendapatkan baju batik yang bercorak hitam putih. Jika ada pun yang menjualnya, ternyata stoknya terbatas dan ukurannya juga tertentu. Di salah satu tempat akhirnya mereka menemukan corak tersebut, tetapi hanya ada stok dua baju saja. Sayang sekali ukurannya tidak sesuai dengan tubuh mereka. Jadi hanya ada ukuran untuk pesanan rekannya. Lalu mereka hanya jadi membeli kedua baju itu saja untuk ukuran temannya. Mereka berharap esok akan ada solusi untuk mendapatkan dan membeli baju dengan corak itu.

Sumber :

https://grosirbatikterkini.blogspot.com/2015/08/model-baju-batik-modern-unik-dan-lucu.html

Tantangan menulis hari ke 333, Rabu ,1-12-2021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post