Muhammad Rusli Harahap

Pria kelahiran Medan, kini aktif di IPPSU (Ikatan Pendidik Penulis Sumatra Utara)...

Selengkapnya
Navigasi Web
Jejak ke-46: Rahasia Keluar dari Zona Nyaman (Tantangan Hari #1)

Jejak ke-46: Rahasia Keluar dari Zona Nyaman (Tantangan Hari #1)

Setelah melantunkan Lā yukallifullāhu nafsan illā wus'ahā dari Al Qur'an subuh tadi, Allah sepertinya sedang menuntun untuk mengingat kembali wajah yang baru-baru ini mengganggu pikiranku.

Dua kali melihatnya di tempat yang sama. Tapi lupa siapa namanya dan kami pernah berinteraksi apa. Namun, pikiran ini sepertinya mendesak untuk mengingat kembali. Kapan dan di mana pernah bertemu serta dalam urusan apa.

Setelah membaca ayat dari surat Al Baqarah yang terjemahannya "Allah tidak membebani seseorang melainkan sesuai dengan kesanggupannya" itu, sontak kembali mengingat sosok pak guru itu. Begitu dahsyatnya peristiwa yang dijalani. Menjadi rangkaian tangga memutuskan keluar dari comfort zone (zona nyaman).

Betapa tidak. Merintis karir 20 tahun tentu bukanlah waktu yang singkat. Menapaki berbagai gelombang tantangan dan pergumulan jiwa. Menembus beban berat hingga meraih prestasi yang menjulang.

Ternyata, penghasilan tidak semata menjadi alasan untuk bertahan. Tapi keluar dari zona nyaman sudah menjadi pilihan.

Pertemuan dengan si Bapak di atas menjadi alasan kuat untuk melanjutkan tulisan yang tertunda. Atau, ini juga menjadi jalan bertemu dengan banyak guru termasuk MediaGuru.

Semoga!

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Barakallah..Kompornya nyala terusss ya BangSemangaaaaatttt

31 Jan
Balas

Sang pemantik luar biasa.Awas meledak.

31 Jan

Se,mangat bang Rusliiii

31 Jan
Balas

Sabar menanti cerita lanjutannya

31 Jan
Balas

L yukallifullhu nafsan ill wus'ah ..., Alquran tak ada sedikitpun keraguan di dalamnya. Memutuskan keluar dari zona nyaman, apalagi setelah membaca ayat suci Alquran, pastilah keputusan yang senantiasa terbimbing olehNya. Masya Allah..., luar biasa...Pak Sekum. Lanjuuut. Salam literasi. Semoga sehat, bahagia, dan sukses selalu. Barakallah...., Pak Sekum.

31 Jan
Balas

Keyeeeen, Sekum Awak. Eh kita

31 Jan
Balas

Mantafff Pak Sekum.Saya sudah follow...

31 Jan
Balas

Kereen...Lanjutkan sampai tamat ya bang...

31 Jan
Balas



search

New Post