R. Yulia Yulianti, M.Pd

Pengawas SMP Kota Bandung...

Selengkapnya
Navigasi Web
33. MASALAH ADALAH BERKAH
"Masalah mengasah kualitas diri"

33. MASALAH ADALAH BERKAH

TANTANGAN MENULIS 60 HARI KE-33

#TantanganGurusiana

Setiap yang hidup, pasti mengalami mati. Demikian halnya yang hidup, pasti pernah mengalami masalah. Bahkan ada yang sepanjang hidupnya selalu mengalami masalah, atau menjadi masalah bagi orang lain. Sampai ada istilah, kalau tidak ingin punya masalah ya jangan hidup. Tapi tentu saja masalah jangan sampai menjadikan kita ingin mati atau mencari mati.

Masalah akan datang silih berganti. Kapan saja, dimana saja tidak mengenal tempat dan waktu. Tanpa permisi. Setiap manusia mengalami masalah yang berbeda. Baik dia kaya, miskin, kurus, gendut, tua, muda, cantik dan tak rupawan sekalipun. Semua memiliki masalahnya masing-masing.

Yang miskin ingin kaya, yang kaya merasa belum cukup kaya. Yang kurus ingin berisi, yang berisi ingin kurus, yang tua ingin tetap awet muda, yang muda merasa tidak dihargai, yang cantik merasa dilecehkan, yang kurang cantik, ingin jadi cantik jelita. Begitu banyak masalah dan yang menjadi sebab sebuah masalah terjadi.

Tinggal bagaimana kita menyikapi masalah yang terjadi. Apakah akan menerima masalah dengan ikhlas. Atau sebaliknya mengeluh, menggerutu atau menyalahkan orang lain atas permasalah yang dihadapinya.

Setiap orang pasti punya masalah. Tidak ada orang yang hidupnya baik-baik saja. Tidak ada orang yang hidupnya lapang, bahagia dan sejahtera selamanya. Bahkan orang terkaya sekalipun. Pasti tetap ada masalah atau perasaan cemas dan tidak nyaman yang dihadapinya. Perasaan cemas bagaimana menyelamatkan harta bendanya dan sebagainya.

Masalah bisa datang dari diri sendiri atau dari pihak lain. Masalah bisa terjadi karena kurang baiknya hubungan dengan seseorang atau dengan sekelompok orang. Bahkan masalah bisa datang tiba-tiba tanpa kita tahu apa penyebabnya.

Masalah ada yang dihadapi oleh seorang diri, dirasakan oleh sekelompok orang atau dihadapi oleh negara. Masalah yang dihadapi diri sendiri akibatnya hanya akan berdampak bagi diri sendiri atau keluarga yang bersangkutan. Sementara masalah yang dihadapi oleh negara akan lebih berdampak besar bagi banyak orang di negara tersebut. Misalnya masalah sosial, masalah kelaparan, kejahatan, narkoba, perdagangan bebas dan banyak lagi. tentunya penyelesaian masalah negara dibutuhkan pemikiran para ahli dan orang banyak.

Tapi percayalah setiap masalah pasti ada solusinya. Setiap masalah pasti ada jalannya. Allah tidak akan semata-mata membuat masalah tanpa menunjukkan jalan keluarnya. Allah sedang menguji kita dengan masalah yang dihadapi. Berat ringannya masalah disesuaikan dengan kesanggupan kita memikul beban masalah yang terjadi.

Cara kita menyikapi masalah menunjukkan seberapa kuat dan seberapa erat hubungan antara sikap, hati dan pikiran kita kepada Alllah. Karena tidak ada masalah yang terjadi tanpa ijin Allah. Serta tidak ada masalah yang dapat terselesaikan tanpa kuasa Allah.

Jadi jangan takut oleh masalah. Allah menciptakan masalah agar kita semakin ingat kepada-Nya. Masalah menjadikan kita lebih dekat kepada Allah. Dengan masalah yang kita hadapi, kita akan semakin sering berdoa, semakin banyak sujud dan merunduk serta mengakui kebesaran Allah serta berserah diri kepada Allah.

Maka terimalah masalah dengan sabar dan ikhlas. Jadikan sabar dan sholat sebagai jalan keluarnya. Niscaya masalah akan membawa keberkahan bagi kita dikemudian hari setelah kita bisa melewatinya. Karena dengan masalah kita akan menjadi pribadi yang :

1. Lebih sabar dan ikhlas

2. Lebih bertakwa, menyerahkan segala sesuatunya hanya kepada Allah

3. Tahan banting

4. Berpikiran kreatif untuk menyelesaikan masalah

5. Berpikiran positip untuk mencari jalan keluar

6. Melatih berkomunikasi dengan orang lain.

7. Berpikir kritis mencari penyebab masalah

8. Ajang refleksi diri

9. Lebih peka dan empati terhadap masalah yang dihadapi orang lain.

10. Lebih bersemangat dan meningkatkan kualitas diri

Demikian beberapa hikmah yang dapat membawa kita kepada kebaikan dengan datangnya masalah yang dihadapi. Semoga masalah menjadi jalan menuju kepada keberkahan dan bukan kekufuran.

Aamiin.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post