Saroh Jarmin

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Perjodohan
Ilustrasi: https://www.walpaperlist.com/2019/12/gambar-animasi-perempuan-lagi-sedih.html

Perjodohan

Tak kusangka jika persahabatan orang tuaku dengan Pak Imran akan berujung pada niat mereka menjodohkan kami. Aku yang anak bungsu dan Mas Nabil yang anak sulung dipaksa mengikuti kemauan orang tua kami. Penolakanku yang kusampaikan secara baik-baik tak mampu meluluhkan hati Abah dan Ibu. Mereka bersikukuh untuk menjodohkan kami. Alasannya sederhana tapi telah membuat keningku berkerut. Abah, Ibu, Pak Imran, dan Bu Imran ternyata memiliki persepsi yang sama. Menurut mereka jika anak bungsu menikah dengan anak sulung, akan menjadi keluarga yang kaya raya. Contoh-contoh pasangan bungsu sulung yang sukses di mata orang tua kami, mereka tunjukkan kepadaku. Aku kehabisan kata-kata, tersudutkan tanpa bisa lagi memberi alasan.

Mas Nabil sendiri pastilah seorang pria idaman. Selain tampan, Mas Nabil juga seorang magister lulusan perguruan tinggi ternama yang sudah bekerja di perusahaan besar. Sedangkan aku, hanya seorang gadis ingusan yang baru lulus SMA. Aku menolak perjodohan itu karena aku masih ingin menikmati masa remajaku dengan banyak aktivitas. Aku juga berharap bisa kuliah. Di sisi hati yang lain aku menduga-duga. Dengan latar belakang akademik dan lingkungan tempatnya bekerjanya, Mas Nabil kemungkinan akan menolak juga. Jika demikian, ini akan menjadi kabar baik bagiku.

Akhirnya, untuk meyakinkan dugaanku, lewat pesan singkat, aku memberanikan diri bertanya langsung. “Aku tidak menolak perjodohan ini. Aku setuju dengan alasannya,” balas Mas Nabil. Sulit kupercaya.

Lebak, 23042021

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

pentigraf yang menarik

23 Apr
Balas

Terima kasih, Pak. Salam literasi.

23 Apr



search

New Post