Menghimpun Lamun
Tantangan Menulis Hari ke-138
#tantangangurusiana365
--------------------------------------
Di kaki bukit itu
aku mencatat gelisah
di tenang danau itu
aku kabarkan gundah.
Mungkin inilah yang mereka sebut resah tak sudah
menertawakan diri demi sebuah mimpi yang gegabah
bertahun-tahun menghimpun lamun
menciptakan kesedihan yang menjelma gurun.
Hingga pada akhirnya aku lupa bagaimana cara menikmati rasa lega
sebab ribuan tetes air mata telah berubah telaga.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar