misel

Selly Octarina, lulusan FIA-UB Malang, mengajar di SMPN 1 Bogor (2004-2019) lalu pindah bertugas di SMPN 7 Bogor sejak Januari 2020. Selama ini menulis dil...

Selengkapnya
Navigasi Web
Masuk Angin

Masuk Angin

Padahal sudah 9 tahun tidak mengampu mata pelajaran IPS. Tapi naskah yang saya kirim terpilih dan berhak ikut Bimtek kepenulisan di P4TK PKn/IPS. Bangga? Iya doong! termasuk 250 naskah terpilih dari 600an naskah yang dikirim itu luar biasa buat saya.

Perasaan yang lebih tepatnya mungkin takut. Iya, takut! Gimana ga takut, terbayang nanti saya bakal ketemu guru-guru PKn/IPS yang hebat dari seluruh Indonesia. Saya ini siapa? Orang yang sudah berkhianat pada mapelnya? Orang yang beruntung naskahnya terpilih? Jangan-jangan jurinya kasian karena saya jujur bilang saat ini mengampu mapel Prakarya. Mapel yang belum jelas keberadaannya, menimbulkan banyak kebingungan karena semua pertanyaan tentang kedudukan mapel ini tak terjawab.

Tapi sudahlah, bukan itu yang ingin saya ceritakan. Saya ingin bilang bahwa perasaan takut yang tadi, perasaan minder dan gak pede akhirnya kalah karena lokasi P4TK PKn/IPS ada di Batu. Kota yang dekat dengan tempat saya kuliah dulu. Kota Malang yang 900 km dari kota asal saya dengan segala pesonanya. Kota sejuk yang bikin betah sampai-sampai saya lulus terlalu lama, 5 tahun! 😁😁

21 tahun sejak lulus saya tidak pernah kembali kesana. Perjalanan ini ingin saya nikmati dan mengenang kembali saat pertama kali menginjakkan kaki di kota apel ini. Kesan yang pertama kali di kota ini terletak pada teh nya.

Saat itu suatu hari di bulan Agustus tahun 1991. Malam pertama yang saya lewatkan di kota Malang. Makan malam menu soto lamongan dengan ayah dan Ibu yang waktu itu ikut mengantar di sekitar alun-alun kota. Suasana ramai dan hangat, sehangat soto lamongan yang mengepul terhidang di hadapan saya. Seperti biasa pemilik warung menyiapkan secangkir besar teh yang kami pesan, tampak nikmat kelihatannya.

Tapi kenikmatan itu sedikit terganggu. Ketika menyeruput teh yang terhidang rasanya manis! Kami tidak biasa minum dengan teh manis hangat setelah makan seperti ini. Rasa soto yang gurih nikmat seketika hilang berganti manis. Rasanya tak karuan. Kami bertiga lalu berpandangan. Saya memastikan dengan bertanya ke Ibu bahwa saya pesan teh, bukan teh manis, dan Ibu mengiyakan. Kami lantas hanya berpikir mungkin pemilik warung yang kelihatan agak sepuh itu salah dengar berpikir kami pesan teh manis.

Saat makan pagi saya tidak mau insiden teh manis kemarin malam terulang. Saya lalu berkesimpulan kalau saya pesan air teh kemudian terhidang teh manis, berarti untuk pesan teh tawar mungkin Saya harus bilang 'teh pahit'.

Akhirnya begitulah, Saya pesan 3 cangkir teh pahit pendamping nasi goreng menu sarapan kami. Dan waktu datang kami berpandang-pandangan lagi. Teh pahit kami warnanya pekat seperti kopi. Perasaan mulai ngga enak, sambil bersiap untuk segala kemungkinan saya seruput teh pahitnya, daaaaannnn..... Mata saya terbelalak, lidah otomatis terjulur setelah susah payah air teh yang sudah masuk mulut ditelan sambil mengerenyit menahan pahit yang puooool kata orang Malang sih.

Ternyata teh pahitnya tetap pahit bukan tawar. Ayah dan Ibu mentertawakan kebodohan saya yang memesan teh pahitnya. Mungkin disangka kami semua lagi diare atau masuk angin sampai memesan 3 cangkir besar teh pahit!

Dan waktu 2 minggu lalu akhirnya Saya kembali ke kota Malang, sensasi teh manisnya yang paling ngangenin, bukan teh pahit lowh ya. Belakangan Saya diberi tahu merk Teh nya, Teh Naga. Teh yang sekarang selalu tersedia di dapur saya karena ada *pemasok tetap (*baca: teman) yang bisa saya minta kirim jika habis. :)

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

IPS, Ilmu Pengetahuan Selly, hahaha

02 Sep
Balas

Jiahahahaha keren nih dibikin judul :))

02 Sep

Selamat bu atas lolos seleksinya! Tulisan yg manis dan tidak pahit hehe...

02 Sep
Balas

Terimakasih Pa.. pengalaman bertemu dengan orang-orang luar biasa jauh lebih manis

02 Sep



search

New Post