Nasi Kepal
Tulisan ini bukan tentang nasi kepal yang disukai kids zaman now bukan iklan juga. Tapi dari nasi kepal yang sederhana saya mempelajari banyak hal hari ini.
Nasi kepal ini dijual seorang siswi pada jam istirahat. Berkeliling dari kelas ke kelas dengan harga 10 ribu yang masih bisa dijangkau dengan uang jajan harian siswa saya atau mungkin demi nasi kepal ini ada yang mengorbankan tidak jajan yang lain atau mungkin sampai harus menabung dulu? Entahlah. Tapi yang pasti nasi kepal ini laris manis di dua waktu istirahat.
Yang menarik penjualnya. Dia datang dari kalangan berada yg tiap hari ke sekolah diantar jemput sopir pribadi. Waktu saya tanya alasannya berdagang dia jawab untuk bantu temannya. Tindakan luar biasa ini saya apresiasi dengan membeli nasi kepalnya yang dikemas cantik dan mengundang selera.
Dasar punya sifat pelupa, sore tadi nasi kepal ayam pedas dan ayam mayo dengan pasrah tergeletak di meja guru. Gagal sudah memberi oleh-oleh anak dengan nasi kepal kekinian yang pasti mereka suka.
Nasi kepal akhirnya jadi rejeki buat teman-teman OB yang bertugas sampai sore. Untung saat saya telepon mereka masih bertugas di sekolah menyiapkan aula untuk kedatangan tamu dari Korea esok hari.
Lalu bagaimana nasib anak saya yang gagal makan nasi kepalnya? Alhamdulillah karena tidak jadi makan nasi kepal akhirnya dia mau makan dengan sayur yang (biasanya) paling malas dia makan. Syaratnya karena salah saya yang pelupa anak 10 tahun ini minta disuapi!
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
alhamdulillah, terimakasih bu Emi sudah mampir, salam. ;):)
Salut!