SEPRINA ELIZA

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Didik diri untuk tidak menyalahkan orang lain dalam setiap masalah

Didik diri untuk tidak menyalahkan orang lain dalam setiap masalah

Didik diri untuk tidak menyalahkan orang lain dalam setiap masalah. Ya... Aku menemukan tulisan itu di foto profil rekan kerjaku. Terasa ringan di telinga namun sungguh menggelitik. Bagaimana tidak? Di saat banyak orang yang sering menyalahkan orang lain atas apa yang terjadi menimpanya, tak peduli kecil, besar ataupun tua. Semua seakan berlomba-lomba mengatakan dirinya benar. Kini tulisan itu hadir untuk ku baca. Ku rasa itu bukan sekedar kebetulan, karena aku yakin sesuatu terjadi atas izin Allah S. W. T dan ada pelajaran di baliknya. Yapzzz..... Tulisan itu perlu ku jadikan status wa agar dibaca oleh salah seorang wali muridku yang tengah bertikai dengan wali murid lain. Udah berkali mediasi dilakukan namum belum mendapatkan titik temu. Ahhh... Hanya permasalahan muda mudi yang orang tuanya terlalu jauh ikut melibatkan sekolah. Permasalahan yang seharusnya diselesaikan sederhana dibuat menjadi besar.

Hap..... Pancinganku menangkap ikan, sepertinya wali muridku sudah membacanya. Dan benar saja, tulisan itu tidak hadir begitu saja untuk ku baca tapi ada maksud yang baik dibelakangnya. Tiba-tiba saat mediasi dilakukan wali murid yang sebelumnya emosi nampak agak santai dan tenang. (walau aku tak begitu percaya gara-gara tulisan itu, hehehhe....) dan akhirnya ki menemukan titik terang dari permasalahan anak-anak.

#tagur3

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mencerahkan dan inspiratif bu..Salam literasi

01 Feb
Balas

Terima kasih bu.. Salam literasi

02 Feb

Setuju bu.. sangat keren ulasannya. Salam literasi

01 Feb
Balas

TeriMa Kasih pak... Salam literasi

02 Feb

Salam literasi buk Eza sayang... Tulisan itu menjadi gambar profil WA ku

01 Feb
Balas

Salam literasi kakak ku sayang...

02 Feb



search

New Post