Sigit Sugiarto

Sigit Sugiarto, S.Pd., lahir di Banyumas, 10 November 1986. Sigit merupakan seorang anak desa dan orang tuanya merupakan seorang petani tulen. Pendidikan ...

Selengkapnya
Navigasi Web

Guruku yang Garang

Hari itu adalah kelas mata pelajaran fisika. Kulihat guruku, Pak Jatmiko sudah sampai di depan kelasku dengan membawa sekotak kapur warna-warni dan penggaris kayu. Mukanya tetap seperti biasa, angker. Wajar saja, banyak siswa menjulukinya guru garang.

Pak Jatmiko memulai pembelajaran hari itu. Teori tentang lensa dijelaskanya dengan runtut. Materi, rumus, gambar, dan contoh seolah-olah begitu mudah. Yah, bagi dia mungkin begitu. Tetapi entah mengapa, fisika adalah pelajaran yang cukup sulit bagiku.

Ketika aku sedang mencatat, tiba-tiba ada yang mengenai keningku. Sakit sekali. Sambil mengelus kening, kucari kira-kira siapa yang telah melempar kapur itu ke arahku. Semua temanku terdiam. Hingga kami lulus, entah mengapa rasa sakit itu seperti membekas.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Zaman dulu beda dengan dekarang...

22 Jun
Balas

Betul Bu. Itu masa lalu. Jangan dicontoh yah..

22 Jun

Kenangan pahit jangan sampai kita torehkan pada anak didik kita

22 Jun
Balas

Tidak akan Pak. Itu zaman kita dulu. Zaman sekarang, nyubit saja rentan.

22 Jun

Kenangan yang tak terlupakan. Hehehe

22 Jun
Balas

Bpk Jatmiko pelakunya? Tp kenapa?.. Mkgkn krn siswanya lg dibuk nyatat aja. Mantap pak pentigrafnya.

22 Jun
Balas

Bisa juga Bu. Heheh. Terima kasih Bu.

22 Jun

kenapa keningnya? tak mungkin pak jatmiko kn yg lempar?

22 Jun
Balas

Kasih tahu tidak yah?

22 Jun

Ada temannya yang jahil ya pak.

22 Jun
Balas

Hehehhe, rahasia hidup Pak.

22 Jun



search

New Post