KEBAKARAN JENGGOT
KEBAKARAN JENGGOT
**
Bagian 1. Jam Karet
Jam karet lagi kan? Sudah saya duga. Sangat tidak rugi karena tadi pagi saya putuskan datang ke sekolah terlebih dahulu sebelum menghadiri rapat. Walaupun dalam undangan tercantum jam delapan tepat. Karena sudah menjadi kebiasaan, waktunya molor satu bahkan satu setengah jam.
Pagi ini, seluruh kepala sekolah tingkat dasar se kecamatan, di undang untuk menghadiri rapat sosialisasi pelaksanaan vaksin covid-19, bagi anak usia 6 sampai 11 tahun.
Sebelum jam tujuh, saya sudah sampai ke sekolah. Satu jam disekolah saya memantau kondisi lingkungan belajar dan memastikan semua guru hadir dan melaksanakan pembelajaran dengan baik.
Semua sudah kondusif. Jam delapan saya baru on the way, menuju tempat rapat yang jaraknya sekitar 10 kilometer dari tempat tugas. Karena khawatir terlambat, ku pacu kendaraan motor NMAX dengan kecepatan tujuh puluh. Jalan yang lumayan bergelombang dan berdebu sudah biasa disini.
Bersambung...
Bunga Antoi, 21 01 2022
#tantangan menulis hari ke-21
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar