Febria Zela Syabilla, M.Pd

Guru SMAS MANARUL QUR'AN PACIRAN || Ketika Kaki Harus Terus Melangkah || ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Belajar dengan Kartu Bergambar
Kartu Bergambar Kegiatan Kebersihan di rumah

Belajar dengan Kartu Bergambar

Kelas dua bulan lalu masuk pada pembelajaran tematik tema 7 Lingkungan Rumahku sub tema 3 Yaitu kebersihan di rumahku.

Pada pembelajaran tersebut anak-anak mampu menyebutkan bahkan menjelaskan kegiatan kebersihan di rumah yang pernah dilakukan baik di di rumah maupun di sekolahan.

Kegiatan menyebutkan kebersihan di rumah yang dilakukan setiap hari maupun setiap Minggu ini semakin bisa terarah dengan menggunakan kartu bergambar. Kartu bergambar tersebut terdiri dari kegiatan yang dilakukan setiap hari juga yang dilakukan setiap minggunya. Contohnya, menyapu lantai, mengepel lantai, mencuci piring, membersihkan tempat tidur, merapikan cucian piring gelas dan lainnya.

Pembelajaran dengan menggunakan kartu bergambar ini, selain memudahkan peserta didik menyebutkan kegiatan kebersihan juga mereka mampu menyamakan kegiatan kebersihan. Jika yang dilakukan dapat memberikan kesenangan pada peserta didik maka pembelajaran secara otomatis bisa tercapai dengan baik.

Sebagai pendidik khususnya pendidik anak-anak yang berkebutuhan khusus. Seharusnya sebisa mungkin memaksimalkan pembelajaran di kelas sebagai mana kebutuhan anak-anak. Karena setiap anak memiliki daya tangkap yang berbeda sehingga sebagai pendidik pun kita harus belajar dari sebuah perbedaan tersebut.

--- Semoga bermanfaat,

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Tulisan yang bagus tentang pembelajaran bu, salam literasi

23 Apr
Balas

Makasih bun, Alhamdulillah salam kenal salam literasi

24 Apr
Balas

Menarik tulisannya... Bermain Kartu gambar untuk anak berkebutuhan khusus, salaam literasi

26 Apr
Balas



search

New Post