Sehat dengan Jus Buah
H-1.007 Gurusiana
Pagi tadi Anda minum apa? Setelah minum air putih saya minum jus nanas dicampur tomat dan kurma. Minuman itu menjadi minuman favorit saya.
Sejak mengalami gangguan sendi tahun 2020, saya telah mengonsumsi banyak herbal. Selain tetap mengikuti pengobatan medis. Namanya juga ikhtiar. Tidak tahu resep mana yang membuat perubahan besar, hingga kaki yang selama dua tahun kaku, kembali bisa digerakkan. Dan kini sepenuhnya sudah bisa digunakan beraktivitas.
Berawal dari pengalaman menginap di rumah sepupu di Bandung. Bangun pagi sudah disediakan segelas jus. Padahal saya paling tidak ramah dengan yang namanya buah. Apapun itu. Saya tidak suka. Apel timun, belimbing, lebih memilih dirujak ketimbang dijus. Apalagi sebangsa melon dan semangka. Namun pagi itu saya dipaksa minum jus yang sudah disediakan.
Ketika saya tanya jus apa, sepupuku bilang, itu jus nanas dicampur tomat dan daun pokcoy.:
Sepulang dari Bandung, suami minta dibuatkan jus seperti di Bandung. Sejak itu, jus nanas selalu menjadi minuman pembuka hari. Setelah air putih tentunya. Tanpa disadari, sendi saya membaik. Bahkan ada benjolan seperti tulang sebesar kacang kedelai di punggung tangan. Kini hilang dengan sendirinya. Akhirnya jus nanas menjadi minuman yang harus selalu ada. Karena terasa khasiatnya. Ini bukan berdasarkan penelitian ilmiah. Tetapi berdasarkan pengalaman sendiri, yang mungkin saja akan berbeda pada setiap orang. Anda boleh mencobanya jika berkenan. Sepotong nanas, (saya selalu membeli nanas madu yang besar), dipotong delapan. Jadi setiap membuat jus, mengambil 1/8 nanas, dua tomat ukuran sedang. Tambahkan daun pokcoy. Diblender dengan secangkir air hangat.
Saya tidak menambahkan pokcoy, tapi diganti dengan kurma. Rasanya lebih enak. Jika tidak ada kurma, diberi madu secukupnya. Alhamdulillah keluhan sendi tidak lagi saya rasakan. Anda ingin mencobanya? Semoga bermanfaat.
Cilegon, 26042025
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Alhamdulillah. Saya ingin mencobanya, Bu. Semoga sehat selalu!
Semoga dirahmati. Salam sehat. Bund.
Alhamdulillah, terima kasih resepnya Bind saya juga ingin mencoba. Salam sehat selalu.
Semoga cocok Bund. Sehat selalu