Siti Romlah

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Tagur 28 Memo Tiara

Tagur 28 Memo Tiara

Mengapa dulu kupilih jalan itu

Andai Ku Tahu ini yang akan terjadi

Sumpah mati. Aku tak peduli

Silau oleh apakah aku hingga Ku pilih jalan itu

Berbatu, cadas dan keras

Kakiku kerap berdarah

Tertancap runcing nya batu itu

Andai waktu dapat kembali

Ku Khan sabar menanti

Arti cinta sejati

Astagfirulloh alaazim ...

Kalimat andaikan

Harus Ku buang jauh

Ini jalan kesabaran

Untuk mendapat ridho jannahMu.

Jika ini berduri

Esok akukan dapati

Jalan penuh minyak kesturi

Aku harus kuat

Ini belum seberapa

Bila harus berjuang fisabillahfisabillah

Para syuhada, mati dalam Perang

Melawan kebatilan

Harta nyawa jadi taruhannya

Lihat dirimu..

Kau lengkap

Tidurmu nyaman

Tanpa dihantui rasa ketakutan kematian

Anakmu sehat

Ibadahmu khusu'

Lihat disana...

Yah di sana...

Saat ini...

Detik ini...

Mereka mengalami apa yang tak kau alami

Nikmat mana yang kau dustakan

Jika kali ini hanya hatimu terluka

Bersyukurlah semua tidak ikut terluka

Ingat semua ada ada akhirnya

Setelah hujan ada Mentari

dan kembali hujan lagi.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Siang akan mengganti malam, dan terang akan menggantikan hujan. Salam literasi, Bu

28 Feb
Balas

Salam kembali, terima kasih sudah mampir

28 Feb



search

New Post