Sitti Rahma

Lahir di Bone, 19 Nopember 1974, Tamat SMA thun 1993 di iSMA Neg 2 Watampone, kemudian melanjutkan pendidikan di Perguruan Tinggi Negeri, UNHA...

Selengkapnya
Navigasi Web
Keterampilan Guru yang Teruji

Keterampilan Guru yang Teruji

Hampir lima bulan ini, titik pandang kita lebih focus di layar kaca, seolah artis yang kejar tayang, jadwalnya padat dengan jam kerja tak menentu. Tak terasa jari jemari inipun kian lincah menempatkan diri pada tuts tuts notebook, merangkai hurup demi hurup angka demi angka, hingga terselesaikan suatu catatan penting yang selalu di tunggu-tunggu oleh peserta didik. Mungkin saja akan berakhir kecewa, atau bahagia, tergantung upaya mereka. Jenuh kah mereka? Pusingkah mereka? Jangan di Tanya lagi. Andaikan waktu satu minggu bisa di press jadi satu hari, demi mempercepat perputaran waktu hingga ke titik final. Andaikan bisa memilih sendiri jenis mata pelajaran yang hendak di ikuti. Andaikan jadwal bisa di rampingkan sedikit waktu tatap mukanya demi mengurangi beban psikis yang kian hari kian bertambah. Tapi apalah daya, kita hanya patuh pada aturan yang ada , Tetap menyelesaikan kurikulum yang sudah di gariskan sebelumnya.

Bagaiamana dengan guru sendiri? Tetap positif thinking, luruskan mindset, disinilah keterampilan seorang guru teruji. Terampil membelajarkan peserta didik, terampil pengelolaan kelas, terampil pengelolaan nilai , meningkatkan literasi untuk memahami lebih banyak aplikasi yg bisa dimanfaatkan untuk keperluan PJJ. Tak ada satupun aplikasi yang sempurna untuk dipakai secara menyeluruh, semua memiliki kelebihan dan kekurangan. Taka ada lagi alasan seorang guru tidak memiliki skill, justru sebaliknya seolah berlomba menigkatkan kemampuan IT nya. Tidak peduli kantong mata yang sudah mulai menebal, pupil yang mulai berkerut efek paparan radiasi cahaya dari notebook, smartphone yang begitu tinggi, demi meningkatkan keterampilan dalam memberikan layanan terbaik pada peserta didik.

Layanan youtube dengan segalam macam tutorial untuk mengelola sebuah aplikasi seakan menjadi mentor pribadi yang siap setiap saat membantu segala kerumitan yang di hadapi . Bahkan berbagai macam file yang tersave di memori kita kadang sulit disatukan jadi folder , hingga sulit memunculkan saat diperllukan karena ketidakteraturannya. Seorang guru harus selalu mengupdate kemampuan IT nya, bagaimana mengajar efektif melalui PJJ dengan sebuah aplikasi dan tidak mengabaikan kemampuan siswa penggunaan kuotanya.

# MarikiMenulis

# SatuHariSatuTulisan

#Tantangan Hari Ke-6

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post