SRI HARINI

Saya lahir dan sampai SLTA di kota kecil yang ada di bagian Barat Daya Provinsi Jatim, tepatnya di Kabupaten Ponorogo. Sebuah kota yang terkenal dengan sebutan...

Selengkapnya
Navigasi Web
OSIS, Arena Belajar Berorganisasi bagi Siswa.
Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Girimulyo Periode 2019/2020

OSIS, Arena Belajar Berorganisasi bagi Siswa.

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS), menjadi wadah dan sekaligus arena bagi siswa untuk mengekspresikan diri dan mengembangkan potensi serta minat berorganisasi. OSIS menjadi satu-satunya organisasi siswa yang formal dan dibentuk dan menyatu dengan satuan pendidikan. Melalui organisasi ini dapat melaksanakan berbagai kegiatan dan menuangkan ide-ide kreatifnya di bawah bimbingan guru sebagai pembina OSIS. Tingkat sekolah yang ada organisasi OSISnya adalah tingkat SMP, SMPLB, SMA, SMALB dan SMK. Sedangkan untuk tingkat TK, TKLB, SD dan SDLB adalah organisasi kelas. Keanggotaan OSIS adalah seluruh siswa yang menjadi siswa di sekolah tersebut. Lebih lanjut tentang pembinaan kesiswaan dalam OSIS dan kegiatannya diatur dengan Permendiknas Nomor 39 Tahun 2008 tentang Pembinaan Kesiswaan.

Sebagaimana ketentuan Permendiknas tersebut, di SMP Negeri 1 Girimulyo juga memiliki OSIS dengan kepengurusan dan keanggotaan sesuai ketentuan. Seperti halnya diatur oleh Permendiknas tersebut, kepengurusan OSIS SMP Negeri 1 Girimulyo dipilih melalui ajang Pemilu OSIS. Kepengurusan Tahun 2019/2020 dipilih dengan memilih kandidat ketua yang terdiri dari 3 (tiga) calon Ketua.

Setelah melalui proses pemilihan yang jurdil oleh seluruh siswa, maka terpilihlah Rohman Sholeh sebagai Ketua OSIS SMP Negeri 1 Girimulyo periode tahun 2019/2020. Setelah itu diikuti dengan pembentukan kepengurusan OSIS periode Tahun 2019/2020 di bawah bimbingan Pembina OSIS, yaitu bapak Sulaiman, S.Pd. Semua proses lanjutan sampai terbentuknya kepengurusan baru, dilaksanakan dengan cara musyawarah mufakat. Akhirnya terbentuklah Kepengurusan OSIS yang terdiri Ketua dan Wakil Ketua, Sekretaris, Bendahara, dan juga seksi bidang (sekbid) dari masing-masing bidang kegiatan OSIS.

Sebelum dilantik secara resmi sebagai Ketua dan Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Girimulyo, didahului dengan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK), yang diselenggarakan sekolah. Kali ini penyelenggaraan LDK, dengan pertimbangan efisiensi dan efektifitas, kegiatan dilaksanakan di area lingkungan sekolah.

Pada kegiatan LDK, pengurus OSIS yang baru diberikan pelatihan dengan nateri yang berkaitan dengan keorganisasian OSIS. Narasumber dihadirkan dari berbagai unsur, yaitu unsur guru, Kepala sekolah, Puskesmas dan dari pemerintahan. Berbarengan dengan kegiatan ini juga dilakukan penyusunan program OSIS Tahun 2019/2020. Penyusunan program dialkukan secara koordinatif oleh semua pengurus OSIS yang baru di bawah bimbingan Pembina dan Guru Pendamping seksi Bidang (Pendamping Sekbid).

Barulah kemudian dilakukan Pelantikan Kepengurusan OSIS Periode 2019/2020. Pelantikan dilakukan oleh Kepala sekolah, ibu Sri Harini dalam suatu upacara bendera di hari Senin. Kepala Sekolah melantik calon Pengurus OSIS terpilih untuk secara resmi menjadi Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Girimulyo. Bersamaan dengan itu juga dilakukan serah terima jabatan Ketua dan Dokumen administrasi organisasi. Ketua OSIS periode 2018/2019 menyerahkan kepemimpinan OSIS kepada Ketua OSIS terpilih untuk periode Tahun 2019/2020.

Kebermanfaatan OSIS harus dirasakan dan dimaknai oleh semua anggota OSIS, yakni semua siswa di SMP Negeri 1 Girimulyo. Melalui wadah OSIS inilah dapat dikembangkan minat siswa dalam berorganisasi, potensi jurnalistik dan juga banyak potensi yang lainnya. Dalam kepengurusan OSIS ini pula siswa terlatih untuk bekerja sesuai dengan tugas dan kewajibannya masing-masing, namun semua mengarah pada pencapaian tujuan bersama. Osis juga mendorong setiap anggotanya mengembangkan kreatifitas dan inovasinya.

Secara organisasi, seperti tercantum dalam Permendiknas RI Nomor 39 Tahun 2008 tentang Pembinaan Kesiswaaan, pada pasal 1 huruf (b) OSIS betujuan untuk memantapkan kepribadian siswa untuk memwujudkan Ketahanan Sekolah sebagai lingkungan pendidikan sehingga terhindar dari usaha dan poengaruh negative yang bertentangan dengan tujuan pendidikan. Terhadap pengaruh negative ini, OSIS mampu mencegahnya, karena OSIS memiliki kegiatan positif yang sudah memakan waktu untuk bias berprestasi maksimal.

Secara aktifitas, OSIS dapat memfasilitasi siswa untuk menyampaikan gagasan dan menyalurkan aspirasi, mengekspresikan kreativitas positifnya dan memberi kontribusi untuk hal-hal yang bersifat positif. Kegiatan yang positif dan kreatif, akan dapat mendorong terciptanya prestasi yang membanggakan. Tentu saja tujuan utama untuk melatih siswa berorganisasi akan termasuk dalam semua kegiatan yang dilaksanakan organisasi OSIS.

Semoga dengan Pelantikan Pengurus OSIS SMP Negeri 1 Girimulyo Tahun 2019/2020 akan dapat tercipta generasi mumpuni di bidangnya masing-masing.,Harapan semua pihak sekolah, dengan dialntiknya kepengurusan OSIS tersebut, maka kegiatan siswa dapat terkendalikan pada kegiatan yang positif-positif saja dan siswa terlatih untuk mengelola organisasi pada masa dewasanya.

Semoga Tulisan ini bermanfaat. Terimakasih.

Girimulyo, 27 Januari 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post