SRI WAHYUNI

Guru Bahasa Indonesia di SMP Negeri 22 Batanghari, Jambi. Mengajar sejak 1 Desember 1995....

Selengkapnya
Navigasi Web
LABU PUTIH
Labu Putih/Labu Air

LABU PUTIH

TANTANGAN MENULIS HARI KE-76

LABU PUTIH

Ketika aku bersama keluarga berkunjung ke rumah saudaraku di Karmeo, daerah di Kabupaten Batanghari-Jambi, kami menyempatkan berkunjung ke kebun yang dibuat oleh masyarakat setempat. Jarak kebun dari rumah adikku hanya memakan waktu 5 menit.

Begitu masuk ke kebun itu, kami sudah disambut tanaman labu kuning berbentuk seperti buah kacang tanah. Buah labu kuning atau sering juga disebut labu madu ini bergantungan di bagian depan kebun itu. Sementara di kanan-kirinya, ada berbagai tanaman sayuran dan buah juga siap untuk dipanen. Baru di bagian depan saja, kami langsung cepat-cepat menggunakan kamera handphone kami. Jarang sekali kami bisa melihat pemandangan yang seperti ini.

Kami melanjutkan berjalan-jalan di kebun itu. Setelah labu kuning berbentuk seperti buah kacang kami lewati, menyusul tanaman labu putih yang bergantungan segera menyapa kedatangan kami. Takjub melihat banyaknya buah-buah labu yang bergantungan, tentu kami pun segera mengabadikan dalam kamera kami. Segera kami berfoto ria di antara tanaman-tanaman itu.

Tanaman labu putih atau ada juga yang menamakannya labu air warna kulitnya hijau. Mungkin sebutan labu putih atau labu air sesuai dengan isi labu jika dikupas kulitnya. Menurut informasi yang pernah kubaca, labu putih selain dimasak juga dapat digunakan sebagai obat alternatif untuk penderita thypus. Caranya dengan memarut labu itu, lalu air perasannya diminum oleh penderita thypus. Untuk menambah rasa, air perasan labu putih itu dapat ditambahkan sedikit gula.

Manfaat tanaman ini juga bisa digunakan untuk menjaga kesehatan hati dan ginjal. Caranya dengan membuat labu putih ini menjadi jus bisa juga dijadikan tambahan dalam menu sayur yang kita masak. Kadar air yang tinggi dalam labu ini akan melancarkan buang air kecil dan mencegah peradangan.

Labu putih/labu air ini juga bisa digunakan sebagai masker. Dengan cara memarutnya dan mengoleskan ke wajah, maka wajah akan menjadi lembab tidak berminyak atau kering. Jika dikonsumsi oleh penderita hipertensi, labu air dapat mengurangi tekanan darah.

Begitu banyaknya manfaat labu putih/labu air ini. Dalam kebun ini, selain bernilai ekonomis, tanaman-tanaman ini menjadi daya tarik untuk tempat edukasi dan rekreasi. Kebun seperti ini tentu bisa menjadi alternatif tujuan liburan bagi keluarga. Karena alam yang indah dengan berbagai tanamannya tentu sangat disuka sebagai tempat mengisi liburan.

Muarabulian, 12 April 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

oh, manfaat labu putih untuk thypus ya, terimakasih infonya bu, salam

12 Apr
Balas



search

New Post