SRI WAHYUNI

Sri Wahyuni, S.Pd. lahir di Jember, 31 Desember 1971. Profesinya adalah guru Bahasa Indonesia di MTs N 2 Jember. ...

Selengkapnya
Navigasi Web
Madrasah Model Literasi, antara Asa dan Realita

Madrasah Model Literasi, antara Asa dan Realita

Madrasah Model Literasi, antara Asa dan Realita

Oleh: Sri Wahyuni, S.Pd.

Guru MTs Negeri 2 Jember

 

MTs Negeri 2 Jember dinobatkan sebagai Madrasah Model Literasi di acara Temu Nasional Guru Penulis (TNGP) yang digelar pada 12 dan 13 November 2022, di Jakarta. Sebuah madrasah pinggiran berhasil meraih prestasi di tingkat nasional adalah hal yang luar biasa. Ditambah lagi, kepala madrasahnya, Hj. Nur Aliyah, M.Pd juga mendapatkan penghargaan sebagai Kepala Madrasah Penggiat Literasi.

“Capaian ini tidak instan“  tutur Bunda Elly, panggilan akrab kepala MTs Negeri 2 Jember saat ditemui di ruang kerjanya. “Harapan untuk bisa mem-branded madrasah kami menjadi madrasah literasi, kami tuangkan dalam visi dan misi. Selanjutnya kami motivasi seluruh steakholder yang ada di madrasah untuk berpartisipasi aktif dalam mendukung gerakan literasi ini.”

Hj. Nur Aliyah, M.Pd memang terkenal sangat getol mengkampanyekan literasi dan itu tidak hanya di madrasah yang dipimpinnya. Dimana pun dia berada, pasti tak henti menyuarakan gerakan literasi. Oleh karena itu, pembina Ikatan Guru Madrasah Penggiat Literasi (IGMPL) Jember ini sering menjadi buah bibir di kalangan pendidik khususnya.

Untuk menggerakkan guru dan siswa, Bunda Elly menerapkan ajaran Ki hajar Dewantara, yaitu ing ngarsa sung tuladha. Di tengah padatnya kesibukan sebagai seorang pimpinan sekaligus mahasiswa Program S3 STAIN UNHAS Jember, sang kamad idola tetap menyempatkan diri untuk menulis. Buku solo karya terbarunya berjudul Asa Bu Kamad menjadi bukti bahwa beliau adalah sosok pemimpin yang punya mimpi yang tinggi untuk madrasahnya.

Strategi berikutnya adalah pemberian reward kepada para pejuang literasi baik dari kalangan siswa maupun guru. Pemberian piagam penghargaan kepada siswa dan guru yang menang dalam lomba dan diserahkan pada saat upacara bendera ternyata menjadi magnet yang dapat menarik warga madrasah untuk aktif berkarya.

Kesuksesan yang diperoleh di acara TNGP ternyata menjadi jembatan emas untuk mendapatkan apresiasi dari gubernur Jawa Timur. Pada upacara dalam rangka Peringatan HGN dan HUT Korpri di Gedung Grahadi, 5 Desember 2022, Dra. Hj. Khofifah Indar Parawansa, M.Sos. menyerahkan penghargaan Madrasah Model Literasi untuk MTs Negeri 2 Jember dan Kepala Madrasah Penggiat Literasi untuk Hj. Nur Aliyah, MPd. (Yoen)

 

BIODATA

Sri Wahyuni lahir di Jember, 31 Desember 1971. Guru MTs Negeri 2 Jember ini mulai belajar menulis sejak mengikuti diklat Sagu Sabu KPPL Kemenag Jember pada bulan September 2020. Buku solo yang pernah ditulisnya adalah Derai Asa dalam Rima, Ketika Aksara Bercerita, dan Kecipak Rindu. Dia dapat dihubungi melalui :

WA      : 082338625195

Email : [email protected]

FB       : Sri Wahyuni

Blog    : https://sriwahyuni094155.gurusiana.id/

 

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap ulasannya

10 Dec
Balas

Terima kasih

14 Dec



search

New Post