Tatap Muka Secara Bergiliran
#TantanganGurusiana hari ke-384
Tanggal 20 Mei 2021 libur hari raya untuk peserta didik akan berakhir. Dan tanggal tersebut mereka sudah harus masuk. Mungkin harapan kami terlalu tinggi bahan terkesan berkhayal. Di masa pandemi rasanya hanya sebuah khayalan jika semua peserta didik dimasukkan semuanya. Karena kita haris menjaga jarak antara satu dengan yang lain. Tempat dudukpun di setting satu-satu untuk tiap siswa. Satu kelaspun jumlahnya dibatasi tidak boleh lebih dari 20.
Peraturan tersebut berlakuk ketika pandemi. Tapi sampai kapan? Untuk sekolah kita dibatasi masuknya atau secara bergiliran. Semua dilakukan oleh pemerintah untuk mengatasi penyebaran covid-19 meluas. Untuk hari Kamis besuk, hanya kelas 7 saja yang masuk dan dua hari kedepan digantikan oleh kelas 8. Di mana sehari hanya ada 3 mata pelajaran yanh wajib diajarkan.
Masuk sekolah dibatasi karena takut akan ledakan penderita. Namun, semua mall, swalayan tidak dibatasi. Melihat masyarakat sekitar yang begitu ramai dan jarang memakai masker, saya berpikir betapa banyak dana yang dikeluarkan pemerintah hanya untuk mengatasi penyebaran covid-19 ini.
Disisi lain semua aparat seperti polisi, tni maupun yang lain bingung menangani masyarakat yang masih tidak mematuhi protokol kesehatan. Seperti tidak disiplin penggunaan masker. Berapapun biaya yang dikeluarkan pemerintah dan kebijakan sebagus apapun tidakmungkin bisa berhasil jika masyarakatnya sendiri tidak peduli dengan penyebaran covid. Hanya untaian doa saja semoga pandemi segera berakhir dan aktivitas kembali normal seperti dulu lagi. Aamiin
Jember, 18 Mei 202
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar