BERBAGI
Manusia sebagai makhluk sosial.salah satu ciptaan tuhan yang sempurna.kita tak bisa hidup sendiri tanpa bantuan orang lain.kita harus saling membantu dan berbagi kepada sesama, karena semua itu sangatlah berarti bagi orang" disekitar kita yang sedang membutuhkan.
Perlu kita ketahui,Berbagi tidak selamanya harus dengan sebuah barang yang besar ataupun harta, kita bisa berbagi canda dan tawa dengan mereka yang sedang dalam keadaan bersedih.berbagi kebahagian dengan mereka agar mereka merasakan hal yang sama dengan kita.sama sama bahagia.
Berbagi sendiri merupakan salah satu wujud rasa sayangmu dan rasa pedulimu kepada orang di sekitarmu, terutama bagi teman, sahabat, bahkan keluarga yang setiap hari kita jumpai.
Jangan pernah lupa, selalu bersyukur dan berbagi merupakan cara untuk mensyukuri segala nikmat-Nya.
Berbagi itu bukan tentang seberapa besar dan seberapa berharganya sesuatu yang kau berikan, namun seberapa tulus dirimu dan seberapa ikhlasnya apa yang ingin kamu berikan kepada orang lain.
Mari kita belajar menyisihkan apa yang kita miliki untuk bersedekah. Bahkan, paksa diri kita untuk mampu berbagi setiap hari. Tak harus selalu dengan materi kan? bisa juga dengan jasa yang kita miliki.
Kau tahu teman..Bahagia itu cukup sederhana.saling berbagi, bebaskan hati dari rasa benci dan mudahkan dalam memaafkan.
Jangan lupa berbagi...semoga harimu penuh dengan rasa bahagia.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar