Suci Rahayu S.Pd.

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
JANGAN PERNAH TINGGALKAN ALQURAN

JANGAN PERNAH TINGGALKAN ALQURAN

JANGAN TINGGALKAN ALQUR AN

Oleh: Suci Rahayu S.Pd.

Sebagai seorang Pendidik dan Pengampu Muatan Lokal Baca Tulis Alquran, sudah menjadi kewajiban dan tanggung jawab saya dalam membimbing siswa agar mampu membaca Alquran dengan lancar dan fasih. Setiap hari,silih berganti memasuki ruang kelas yang berbeda. Di sana pun terdapat kemampuan baca siswa yang berbeda pula.Ada yang sudah lancar dan fasih, ada yang lancar tapi belum fasih, ada yang kurang lancar dan tertatih tatih bahkan ada yang masih belum faham dengan bentuk huruf yang bersambung. Semua terdapat dalam hampir semua kelas, kecuali kelas Tahfidz yang rata-rata sudah lancar.

Pertanyaannya, Bagaimana mengatasi keragaman kemampuan baca pada masing-masing siswa ? Itu yang selalu menjadi masalah dalam pembelajaran Alquran selama ini. Selain itu, ada juga siswa yang kemampuannya di bawah rata-rata,ditambah lagi dengan seringnya tidak membawa Alquran pada saat jam Pembelajarannya, yah… lengkaplah sudah permasalahannya…. Namun, sebagai seorang pendidik saya tidak boleh mengeluh dan putus asa dalam menangani persoalan siswa yang demikian kompleks. Saya berusaha mendekati dan terus memotivasi siswa yang bermasalah itu.

Salah satu usaha untuk mengatasi masalah siswa tersebut, saya berkolaborasi dengan guru BK untuk mengetahui lebih dekat apa yang menjadi kendala mereka sehingga terlambat kemampuan bacanya. Alhamdulillah… Bersyukur kepada Allah yang Maha Pemurah, ada jalan yang bisa ditempuh, salah satunya adalah dengan menyediakan waktu khusus buat mereka yang tidak lancar,atau kurang lancar untuk menambah jam belajar di luar Pembelajaran biasanya.Ada dua kesempatan belajar, pertama hari dan waktu yang telah ditentukan oleh Madrasah yang wajib diikuti oleh semua siswa yang kurang lancar yaitu setiap hari senin siangjam 14.00 . Kesempatan kedua adalah jam tambahan yang saya buka pada jam ke Nol setiap hari Rabu dan Jum at.

Saya selalu memberi motivasi kepada seluruh siswa bahwa Belajar Alquran itu tidak ada kata terlambat. Karena Alquran adalah Tuntunan dan Imam kita hidup di dunia sampai ke Akhirat kelak. Alquran akan membawa kebaikan di kehidupan dunia dan akhirat. Sudah banyak contoh kita saksikan bahwa dengan Alqur an seseorang dapat meraih kesuksesan dan mencapai kehidupan yang sukses. Contoh kecil saja, teman kita Afif Kelas 9 G yang selalu belajar dan selalu membaca Alquran dengan istiqomah atau continyu, dia bisa berhasil memperoleh prestasi sebagai Pemenang dan Juara Satu dalam Ajang Bahana Muharrom tahun 2022 se Kabupaten Jember. Itu adalah bukti bahwa membaca Alquran itu akan membawa berkan dalam kehidupan kita di dunia terlebih kelak di akhirat.

Untuk itu, sebagai insan pecinta Alquran, selayaknya kita jaga dan pelihara kecintaan kita pada Alquran dan jadikan Alquran sebagai sumber literasi yang maha tinggi, karena di dalamnya sarat dengan Ilmu, doa, obat , keberkahan, Rahmat dan pengampunan. Membaca Alquran menjadi ibadah,baik mengerti artinya ataupun tidak. Setiap huruf yang dibaca dinilai dengan sepuluh kebaikan, maka bayangkan jika dalam satu kali membaca Alquran dapat menyelesaikan satu ayat, satu makro’ bahkan satu surah, betapa banyaknya pahala yang akan diperoleh bagi seorang Qori’ ( Pembeca Alquran , tak terhitungkan pahala dan kebaikan yang Allah berikan.Karenanya Jangan pernah tinggalkan Alquran. (uci Sept’22)

BIODATA PENULIS

Nama : Suci Rahayu S.Pd.

Tempat Tgl Lahir : Jember, 06 November 1967

Jabatan : Guru

Instansi : MTsN 2 Jember

No WA : 085330206403

Email : [email protected]

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap ulasannya keren

05 Nov
Balas



search

New Post