sudarni

Membaca itu konon katanya memperluas cakrawala pengetahuan, membuka ruang pemahaman dan mendorong pemikiran yang terbuka. Menulis itu mencoba mengurai makna lew...

Selengkapnya
Navigasi Web
MATI RASA
Ilustrasi : www.wallpaperbetter.com

MATI RASA

Tantangan Menulis hari ke-399

MATI RASA

Kunci komunikasi adalah empati

Itu terjadi saat kita satu frekuensi

Sayangnya semua hanya narasi basi

Kita terjebak dalam kumparan emosi

Kamu berteriak , aku tak peduli

Kamu berkata keras, aku santai

Kamu marah, aku mati rasa

Ego kita berdua jadi jawara

Entah kapan semua berubah

Irama hati kita berbeda arah

Mungkin lebih baik kita berpisah

Menghindari pertumpahan darah

Mari kita menepi sejenak

Diam dan menjaga jarak

Menikmati waktu berselimut sepi

Bertapa dan mencintai diri sendiri

Saat kita berada di titik terendah

Merasa lelah dan penuh masalah

Jangan pernah berhenti melangkah

Di atas sajadah kita berkeluh kesah

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Semoga semua bisa kembali baik ya bun

05 Aug
Balas

Aamiin.Semoga pandemi segera sirna dari bumi. Terima kasih atas apresiasinya. Salam literasi.

05 Aug

Keren puisinya Bun,saya follow dan follow back ya bun

05 Aug
Balas



search

New Post