JANGAN SALAHKAN HUJAN YANG TURUN, MANAKALA MUSIBAH BANJIR MELANDA, INI KARENA SAMPAHMU
Iklim tropis menyebabkan Indonesia memiliki dua musim selama setahun, yaitu musim penghujan dan musim kemarau. Secara umum musim kemarau terjadi pada bulan April hingga Oktober, dan musim hujan terjadi dari bulan Oktober hingga April.
Saat memasuki musim penghujan, Di Indonesia identik dengan musim banjir? Banyak daerah mengalami bencana banjir. Hujan turun banjir pun tiba. Selalu seperti itu dan terus menerus terulang. Mengapa hal ini terjadi ?. Jawabanya bukan ada pada rumput yang bergoyang.
Ya. Kita semua tentu tahu sebab kita juga sudah melihat, terjadi banjir karena saluran air terhambat sampah. Selokan, sungai, saluran drainase di tapi jalan, semua dipenuhi oleh sampah.
Sampah siapa? sampahmu sendiri, sampah kita semua. Membuang sampah sembarangan masih jadi budaya umum keseharian masyarakat kita.
Padahal sudah jelas Majelis Ulama Indonesia (MUI) pernah mengeluarkan fatwa tentang haramnya membuang sampah. Hal itu tertuang dalam Fatwa MUI No 41 Tahun 2014 tentang Pengelolan Sampah untuk Mencegah Kerusakan Lingkungan.
Dari fatwa ini, selain diharamkan membuang sampah sembarangan, kita umat Muslim di juga ditegaskan untuk tidak berbuat mubazdir dan berlebihan, mau mengelola sampah (salah satunya dengan membayar pengelolaan sampah) serta disarankan untuk mendaur ulang untuk digunakan kembali (reduse).
Dampak negatif adanya sampah yang dibuang sembarangan sangatlah merugikan. Merugikan banyak orang, termasuk diri sendiri, karena bisa mengakibatkan saluran air tersumbat hingga melahirkan bencana banjir yang mengerikan.
Nabi bersabda:
“Sesungguhnya Allah itu baik dan menyukai yang baik, Allah itu bersih dan mencintai kebersihan, Allah itu Maha Pemberi dan mencintai sifat suka memberi, Allah itu Maha Pemurah dan menyukai kedermawanan. Maka bersihkanlah halaman rumahmu dan terasmu, janganlah meniru orang Yahudi.”
Wahai kawan semua, pemangku jabatan dan orang-orang yang masih memiliki nurani Mari renungkan firman Allah dalam QS al-Baqarah:11-12
“Dan bila dikatakan kepada mereka: “Janganlah kamu membuat kerusakan di muka bumi,” mereka menjawab: “Sesungguhnya kami orang-orang yang mengadakan perbaikan”. Ingatlah, sesungguhnya mereka itulah orang-orang yang membuat kerusakan, tetapi mereka tidak sadar”
Membuang sampah sembarangan merupakan tindakan buruk atau maksiat yang merusak bumi yang akan melahirkan musibah berupa bencana alam. Ya banjir salah satunya.
Dalam ayat lain Allah Ta’ala berfirman:
“Dan apa saja musibah yang menimpa kamu maka adalah disebabkan oleh perbuatan (dosa)mu sendiri, dan Allah memaafkan sebagian besar (dari kesalahan-kesalahanmu)” (QS asy-Syuura:30).
Ayat ini memberitakan bahwa semua musibah yang menimpa manusia, (baik) pada diri, harta maupun anak-anak mereka, serta pada apa yang mereka sukai, tidak lain sebabnya adalah perbuatan-perbuatan buruk yang pernah mereka lakukan sendiri. Munculnya musibah banjir salah satunya disebabkan karena ulah perbuatan manusia sendiri yang tidak bertangungjawab. Tidak mencintai lingkungan membuang sampah sembarangan
Ayo tolak bahan plastik sekali pakai, gunakan tambler isi ulang untuk wadah makanan kalian. Buanglah sampah pada tempatnya. “Bumi bukan Tempat Sampah”. Jaga dan selamatkan. Jangan salahkan hujan yang turun manakala musibah banjir datang, banjir melanda karena sampah kita sendiri. Kepada setiap pemerintah daerah buatlah payung hukum yang tegas tentang sanksi pembuang sampah sembarangan. Pemberian sanksi yang tegas memberi dampak jera terhadap pelanggar, supaya di lain hari tidak mengulangi perbuatannya
Mari kita memohon kepada Allah agar kita diberi kekuatan untuk menjaga dan melestarikan alam ini dengan pengelolaan sampah sebaik-baiknya.
Banjar, 26 Februari 2022
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar