Sumintarsih

Mengajar di SMP Al Irsyad Purwokerto...

Selengkapnya
Navigasi Web
Dua Kabar Gembira dalam Sehari

Dua Kabar Gembira dalam Sehari

Selasa lalu, 7 Agustus 2018, serasa mjd hari yang begitu indah dan menghangatkan meskipun udara akhir-akhir ini sedang melemah dan mendekat angkat kecil, bahkan konon di dataran Dieng sampai minus sekian derajat.

Dua kabar gembira aku terima sekaligus. Tepat 10.05, sebuah kabar gembira lewat Watsapp dari Ustaz Qomarudin, dewan redaksi majalah yayasan Al Irsyad, yang mengurusi penerbit Yayasan Al Irsyad Purwokerto. ISBN untuk buku ketigaku sudah turun, buku yang berjudul _Apa Kata Mereka Saja_ yang berisi antologi cerita 53 alumni SMP Al Irsyad, 17 angkatan. Ustaz Qomar mengirimkan bukti nomor ISBN itu. Ya... ini buku ketiga, tetapi sebagai buku pertamaku yang diterbitlan Al Irsyad. Adapun secara keseluruhan, ini buku kedua dari proyk kami, 40 judul buku untuk 40 tahun SMP Al Irsyad 2019 besok.

Turunnya ISBN ini menjadi bukti bahwa aku harus lebih semangat memotivasi teman guru agar segera menyelesaikan naskah bukunya. Sebagai contoh, ISBN sy sudah turun. Dengan terus berharap dibarengi ketelatenan dan kesabaran, terus aku motivasi para guru umtuk berkarya bersama.

Adapun kabar satu lagi adalah pada 10.25 salah satu pengguna Facebook pernah membaca palostingku tentang resensi buku pertama berjudul _SMP Al Irsyad Purwokerto, Perjalanan Menuju Sekolah Unggulan_. Adalah mahasiswa S-3 ini, berminat memesan bukuku. Bahkan 15 eksemplar. Sedangkan buku keduaku, _Ada Bioskop di Sekolah_ tidak dipesan, maka aku bonuskan 1 eksemplar. Setelah benerapa hari lalu menyatakan akan mengajak teman-temanya supaya lebih banyak pesanan bukunya.

Selain menerima uang, tentu saja kepuasanku adalah bisa berbagi. Bukuku bisa dibaca orang lain. Alhamdulillah.... Semoga bermanfaat.*

WA: 085726427549

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Selamat, Bu Min. Semoga terus berlanjut dan berkembang.

11 Aug
Balas

Amin... Nuwun Bapak....

11 Aug
Balas

Nuwun bunda Farida....

12 Aug
Balas

selamat atas karyanya.barokallah

12 Aug
Balas



search

New Post