Suriwahyuni

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Memaafkan (Tagur 3)

Memaafkan (Tagur 3)

Jika terjadi konflik pada peserta didik, memaafkan akan menjadi solusi terbaik. "Saling memaafkan ya" begitulah saran dan nasihat yang diberikan oleh guru. Memafkan itu bukan saja hanya meminta maaf atau memberikan maaf kepada orang lain, akan tetapi bisa juga dalam bentuk memafkan diri sendiri.

Seperti pesan bijak mengatakan. "Memaafkan itu sejatinya memberikan kebaikan pada diri sendiri". Karena tidak membiarkan diri kita tertarik ke masa lalu. Tertarik ke masa lalu artinya membiarkan pikiran dan hati kita mengingat masa lalu pada suatu peristiwa yang tidak menyenangkan. Bahaya , karena hal ini dapat memunculkan rasa dendam. Bayangkan jika dendam itu ingin dilampiaskan. Segala perbuatan kita di masa sekarang akan bertujuan untuk melampiaskan sesuatu di masa lalu. Energi terkuras untuk melakukan sesuatu yang tujuannya untuk masa lalu. Mengerikan dampaknya bagi kesehatan mental diri sendiri.

Memaafkan menurut saya tidak sama dengan melupakan. Tapi belajar merefleksikan pengalaman yang terjadi. Ketika memafkan saya jadi mengetahui kelemahan dan kekuatan yang ada pada diri. Sehingga diri ini tidak disibukkan oleh masalah yang terjadi tetapi diri ini benar-benar belajar dari masalah yang terjadi. Saya menemukan pemahaman baru tentang diri saya, sehingga saya harus berterimakasih kepada Tuhan Yang Maha Pengasih dan Penyayang. Jika sudah begitu, apakah layak bagi saya untuk membenci atau marah? Oleh sebab itu saya pilih memaafkan.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post