Susanah

Di mana bumi dipijak, disitu langit dijunjung...bekerja dengan ihklas untuk menjadi berkat bagi sesama ...

Selengkapnya
Navigasi Web

WAKTU

WAKTU

#Tantangan Gurusiana#30 hari menulis

Harike-2

Suatu sore seorang teman menulis di status WA,"Mengapa waktu seperti cepat lewat?" dan iseng kujawab..karena kamu sangat sibuk sehingga rasanya hari cepat-cepat berlalu. Pendek kata temanku terus mendebat dan memaksaku mengakui bahwa sekarang memang hari atau waktu cepat bergeser

Karena pandemi sebagian orang harus bekerja dan beraktivitas lainnya di rumah saja. Bagi orang yang terbiasa hidup gesit tak akan menghabiskan waktu untuk santai,tidur-tiduran. Malah merasa akan menjadi sakit jika banyak berbaring. Sehingga seorang teman yang lain menuliskan di IGnya dengan kalimat,"Ayo sudah cukup berbaringnya..kerja..ayo kerja"

Entah waktu telah berubah menjadi lebih cepat karena pengaruh rotasi dan revolusi bumi yang menjadi makin cepat perputarannya atau karena bumi sudah menua. Namun untuk apa membahas waktu telah berubah atau tidak. bagian kita hanya "menulisi"waktu dengan kerja dan karya...meski kadang harus juga bersantai.

Entah sampai kapan kita bekerja dari rumah,ibadah dirumah saja. Namun wajib bagi kita untuk mengelola waktu kita yang adalah pemberian Tuhan. Berikan waktu lebih banyak untuk bermohon kepada Tuhan, kelola waktu bersama keluarga sehingga mempunyai "quality time bersama keluarga kecil kita....

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post