Liburan di Antara Covid 19
Bagi pegawai atau karyawan, dua hari ini adalah waktu untuk cuti bersama. Namun, sayang waktu liburan kali ini bertepatan dengan masih merebaknya corono. Liburan masih dibatasi tidak bisa bebas beraktivitas.
Pembatasan ini tentu saja membuat banyak orang tidak bisa memanfaatkan untuk piknik. Tempat-tempat pariwisata banyak yang ditutup karena kebijakan daerah juga. Hal ini karena peningkatan covid 19 semakin tinggi.
Era new normal membuat sebagian warga banyak yang merasa mendapat sedikit kebebasan. Namun, justru itu membuat penyebaran virus corono semakin bertambah. Banyak korban yang sudah berjatuhan. Ini lebih menyedihkan.karena sudah menyentuh di dunia pendidikan. Banyak guru yang sudah menjadi korban covid 19.
Untuk itu, pada saat liburan ini pun para guru dibatasi agar tidak bepergian luar kota. Jika bepergian, para guru pun harus lapor dahulu pada atasan langsung. Ini pun akhirnya menjadi pertimbangan para guru untuk tetap liburan di rumah saja. Cara ini juga dapat menghambat perkembangan covid yang makin merajalela.
Namun, di satu sisi masih banyak yang tetap memanfaatkan waktu liburan untuk pulang kampung atau sekadar jalan-jalan. Ini tentu saja harus diwaspadi agar tidak terpapar virus corona di tempat baru. Untuk itu budaya 3 M, menjaga jarak, mencuci tangan, dan memakai masker harus selalu dilakukan kapan saja. Semoga dengan tetap menjaga protokol kesehatan tersebut covid 19 tidak menyebar lagi.
#TanranganGurusiana# HariKe-291
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Semoga bisa menikmati liburan, meskipun serba terbatas karena pandemi ini. Sukses selalu bu
Aamiin.. Sukses juga nggih ibu