SELERA
*7
Bertambah usia, maka semakin berkurang pula nikmat yang di rasa. Begitu yang dirasakan oleh nek Ijah. Nek ijah yang sudah menginjak usia 70 tahun lebih itu semakin renta. Kulit yang tak mulus lagi, setiap gerakkan tubuh terasa sakit. Apalagi sekarang dia merasakan sakin yang begitu hebat pada tubuhnya, setelah penyakit ganas itu dia ketahui telah bersemayam dalam tubuhnya.
Anak semata wayangnya, dengan setia menemani dan mengikuti apa yang diinginkan nek Ijah. Badan yang sakit dan selalu minta diurut. Si Eneng setia mengurutnya. Eneng sudah berusia lebih 30 tahun yang belum bertemu jodohnya. Dia tidak mau meninggalkan sang bunda. Bukannya tidak ada yang melamar, namun dia berkeinginan untuk tetap tinggal bersama ibu agar bisa merawatnya. Nek ijah sudah menjanda puluhan tahun, ketika Eneng masih berusia 2 tahun. Oleh karena itu, Eneng tidak mau meninggalkan ibu.
Suatu hari kondisi Nek Ijah menurun. Dia meminta dibuatkan suatu makanan manis-manis. Sangat ingin sekali dia. Dengan segera Eneng meracik bahan yang dibutuhkan. Tidak menunggu lama, satu jam sudah berlalu, makanan disuguhkan, namun selera nek Ijah nggak mau lagi dan menginginkan makanan yang lain. Walau capek dengan sikap ibu yang sudah kehilangan selera makan itu, namun Eneng tak pernah membantah, terus berusaha membuatkan makanan yang diinginkan nek Ijah. Eneng hanya berharap mana tau ada yang disukai nek Ijah dan mau di makan. Hal itu tak menunggu lama, seminggu kemudian Nek Ijah menghembuskan napas terakhirnya, setelah satu hari memberi harapan pada eneng dengan menyantap masakan yang disukainya dengan lahap. Kini hanya isak Eneng yang terdengar.
Payakumbuh,16 Januari 2021
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar