ORANG HEBAT HARUS BERMASALAH
Hidup tak pernah lepas dari ujian dan masalah. Tanpa masalah kita tak pernah bisa mencapai kearifan hidup. Masalah adalah proses pendewasaan hidup. Mari kita ingat kembali kisah para pecinta Allah: Ayub a.s diuji keimanannya dengan diberi sakit yang menjijikkan di sekujur tubuhnya, Yusuf a.s diuji keimanannya melalui seorang perempuan bernama Zulaiha, bahkan Rasululllah diuji keimanannya dengan diludahi dan dilempari batu di wajahnya. Kisah inspiratif ini cukup memberi kita pelajaran bahwa tidak ada peningkatan keimanan tanpa melalui ujian dan masalah.
Intinya, bertemanlah dengan masalah. Hadapi dan nikmati saja masalah yang datang silih berganti sesantai kita bergaul dengan teman. Setiap masalah adalah hadiah, tanpa masalah kita tidak bisa tumbuh. Pandanglah masalah sebagai hadiah spesial agar kita bisa menjalani proses pendewasaan hidup. Bahkan bisa juga Allah memberi masalah dalam hidup kita agar kita tak lupa jalan menuju dekat denganNya.
“Kenalilah Allah dalam keadaan lapang, niscaya Allah akan mengenalmu dalam keadaan sempit.” (HR. Tirmidzi)
Hadis di atas adalah sinyal bagi kita, bahwa jika kita dalam keadaan lapang maka tetap bertakwa padaNya, niscaya Allah akan menyelamatkan kita dari segala kesusahan dan kesulitan.
Masalah adalah tantangan dalam hidup. Kita tak akan menjadi hebat tanpa melalui masalah yang berat. Karena beratnya masalah justru akan menempa diri kita untuk menjadi hebat. Semakin besar masalah, semakin hebatlah kita. Kalau toh seandainya kita gagal, kita masih jauh lebih hebat daripada mereka yang tidak pernah menghadapi masalah atau tantangan sekalipun. Ketahuilah, bahwa pelaut ulung tidak akan lahir dari gelombang laut yang tenang.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantul... mbak, bisa untuk motivasi diriku ini.Ku tunggu coretanmu berikutnya...:)
siap, tetap jadi motivator terbaikku ya mbq..
Wah...siiip juga nich
Syukran,.terus beri energi positif buat kita2 ya pak!
Betul banget bu Alfi...semakin banyak masalah..maka kita semakin kuat dan semakin pinter dalam menyelesaikan masalah...akan tahu celah dimana permasalahan itu bisa kita diselesaikan....semangat terus bu alfi dalam menulis...
Siap, terima kasih Bunda,. semangat Bunda adalah semangat kami semua..
Aamiin, Setuju,..mb Nita, jalani aja apa yg menjadi skenarioNya.
Aamiin, Setuju,..mb Nita, jalani aja apa yg menjadi skenarioNya.
Betul dzah hidup masalah mengajarkan kita untuk sabar sabar dan terus sabar
Aamiin, semoga kita semua termasuk orang2 yg selalu bersabar di setiap keadaan..
Tanpa masalah, kita tak kan bisa menjadi dewasa. Masalah yang akan menjadikan hidup kita menjadi berwarna, karena dibalik masalah pasti ada hikmah, Allah memberi masalah kepada kita pasti Allah telah menyiapkan hadiah untuk kita. Semoga Allah senantiasa menjaga keimanan kita semua. Aamiin....
Aamiin, Setuju,..mb Nita, jalani aja apa yg menjadi skenarioNya.
Shiippp