Lihatlah Aku
#TantanganGurusiana hari ke-35
Lihatlah Aku
Sang fajar belum menampakkan diri
Ayam pun masih tertidur pulas
Riuh burung pun belum tampak kicauan nya
Mata masih saja enggan terbuka
Aku berpacu dengan waktu yang sempit
Mengejar kereta yang siap memburu
Ku hela nafas dalam- dalam panjang kan perjalanan
Namun lelah selalu mebuncah
Lihatlah aku ibu
Dada terasa sesak membuat ku terhenti
Kadang ku berlari biar cepat menggenggam senja
Melompati jurang - jurang yang dalam
Membutakan mata
Membungkam aksara
Ingin ku tertidur lelap membuang letih ku
Tapi tak ada yang bisa ku miliki
Aku hanyalah bingkai tanpa foto
Aku beton- beton pemecah ombak
Aku hanyalah tiang tanpa bendera
Aku hanya prasasti usang yang penuh dengan lumut
Aku lelah mengibaskan sayap ku
Entah kemana ku kan terbang membawa lelah ku
Sedangkan pintu- pintu tertutup
Lihat lah aku disini
Aku sakit ....aku menangis ....
Aku lelah ......aku letih
Biarkanlah ku tertidur lelap
Bersama mimpi- mimpi yang tak pernah usai
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Sedih buk rase e...
Jgn nel