Kegiatan di Lombok Idjo
Minggu, 18 Desember 2022
TAGUR-15
***
Semangat pagi semuanya. Semoga semuanya dalam keadaan sehat selalu. Beberapa waktu yang lalu ada kegiatan temu penulis Jawa Tengah. Bertempat di restoran Lombok Idjo Semarang.
Dari Grobogan kami berenam berangkat dengan penuh semangat. Banyak harapan yang salah satunya adalah bertemu dengan penulis Jawa Tengah lainnya. Pasti seru banget dan menyenangkan.
Sampai di sana ternyata memang sangat seru dan heboh. Namanya emak-emak ya kayak gitulah. Sekali bertemu hebohnya minta ampun. Sambil menunggu CEO pastinya. Ketika beliau datang langsung disambut gembira dengan senyum ceria.
Acara bincang penulis berjalan dengan lancar. Dari situ terbentuklah Ikatan Pendidik Penulis Jawa Tengah (IPP Jateng). Alhamdulillah hari ini salah satu gebrakan dari IPP Jateng terwujud. Adanya kegiatan Diklat Menulis Kreatif yang dilaksanakan di salah satu SMK di Semarang.
Tetap semangat dan salam literasi dari Grobogan.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Kompak cantik dan serunya jangan tanya pasti bertemu dengan emak emak hebat
Selamat IPP Jateng. Semoga bemanfaat. Mantap ulasannya, bu Tatik. sala sukes selalu!