Sutarti_Grobogan

Sutarti, S.Pd.SD, Kepala Sekolah SD N 1 Krangganharjo Toroh Grobogan Jawa Tengah...

Selengkapnya
Navigasi Web
Lebaran Virtual

Lebaran Virtual

Kamis, 5 Mei 2022

TAGUR-365 (41)

***

Selamat malam semuanya, pasti masih dalam kondisi yang capek dan lelah banget ya?

Lontong opor sama rengginang udah. Kini saatnya kita saling berkunjung ke tempat saudara terdekat.

Lebaran kali ini banyak saudara yang tidak bisa hadir di tanah kelahiran. Mereka kemudian mengajak untuk mengadakan pertemuan walau hanya melalui virtual.

Link sudah saya siapkan saatnye melempar copyan link ke grup keluarga. Satu persatu masuk dan ramailah di meet. Keluarga jauh bisa saling bertegur sapa. Ngobrol bareng mulai dari Pontianak, Klaten Yogyakarta, Depok, Boloh, Kapuas Hulu, dan beberapa saudara dekat yang belum sempat bertemu.

Acara diawali dengan ramah tamah. Satu persatu bercerita tentang lebarang di tempat mereka seperti apa dan masih banyak yang bisa diceritakan. Ending dari lebaran virtual kali ini sungguh mengejutkan. Ada usulan untuk membuat buku tentang silsilah keluarga. Wah, seru dan saya sangat setuju sekali.

Usulan membuat buku disetujui, akhirnya saya beri gambaran tentang apa saja yang bisa diceritakan. Kerangka jadi dan siap dilempar ke grup. Sedikit saya beri contoh cerita juga supaya saudara membacanya.

Semoga cita-cita keluarga kami nanti terlaksana. Memiliki buku dan menjadikannya kenangan yang abadi.

Tetap semangat dan salam literasi dari Grobogan.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Luar biasa mantap surantap bunda. Pakde di rumah saja. Selamat merayakan lebaran bersama keluarga tercinta.

05 May
Balas

Good idea. Bs diadopsi tmn lain yg blm menemukan cara unt bersilaturahmi meski lwt daring. Kereenn bunda. Sukses sllu

06 May
Balas



search

New Post