Teguh Maulana, S. Pd.

Lahir di desa Kajen Kecamatan Talang Kabupatèn Tegal. Seorang guru di SMP Muhammadiyah Dukuhturi. Memiliki motto Pengetahuan adalah Kekuatan dan masih be...

Selengkapnya
Navigasi Web
Awas Droplet

Awas Droplet

#TantanganGurusiana Hari ke-27

Awas Droplet

Selasa cerah, Selasa prihatin, itu bagi saya pribadi, bagaimana dengan anda? Hanya bisa tanya yang bisa diungkapkan.

Saat berkendara bermotor, saya lebih nyaman memakai masker, namun sewaktu saya berkendara dan orang dari lawan arah, banyak orang tidak menggunakannya. Kondisi ini membuat saya prihatin, apalagi hari ini mendengar telah ada yang PDP. Waduh, ungkapan yang mampu saya ucapkan dalam hati sendiri.

Sulitkah memakai masker atau meremehkan dalam arti masih merasa aman. Bagi pribadi, hal itu tidaklah etis pada masa masa sekarang.

Seandainya kita terpapar droplet dari seseorang. Apa yang harus dilakukan segera mungkin. Hanya pribadi sendiri saja yang bisa menjawabnya.

Menurut laman cnnindonesia.com bahwa droplet atau bersin atau batuk bisa menjangkau 8 meter. Jarak yang sangat jauh dalam jangkauan tangan tetapi tidak oleh udara dan angin. Droplet bisa mencapai jarak sejauh itu.

Ada juga Peneliti dari Institut Teknologi Massachusetts Amerika Serikat (AS) Lydia Bourouiba menyatakan pernafasan dapat menghasilkan droplet (percikan cairan tubuh) yang dapat 'melayang' hingga jarak 27 kaki.

Bourouiba menilai temuannya membuat kebijakan jarak sosial tiga hingga enam kaki tidak cukup untuk mencegah penularan virus corona yang menyebabkan Covid-19.

Ada urgensi dalam merevisi pedoman yang saat ini diberikan oleh Badan Kesehatan Dunia (WHO) dan Centers for Disease Control and Prevention
 (CDC) tentang perlunya peralatan pelindung, terutama untuk pekerja layanan kesehatan garis depan," kata Bourouiba kepada USA Today melansir MSN. (https://m.cnnindonesia.com/teknologi/20200401141538-199-489170/ahli-as-droplet-bersin-atau-batuk-bisa-menjangkau-8-meter)

Maka dari itu, berdasarkan artikel tersebut, marilah kita bermasker ria. Tindakan ini untuk kita dan orang orang yang ada disekeliling kita. Ayo memakai masker. Kalau bukan kita, siapa lagi.

#TantanganGurusiana #harikeduapuluhtujuh ____ Tegal, 7 April 2020

Salam Literasi

TOM

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post