Alhamdulillah, telah Kembali
Oleh :Titik Suharyati
Tagur 122
*
Kang Pur yang usianya lebih muda dari istrinya itu, tampak diam kala istri yang dicintainya itu mengomelinya. Anak semata wayangnya yang autis lepas dari pengawasannya saat ditinggal ke kamar mandi. Melihat istrinya teramat panik ia mencoba menenangkan. Dirangkulnya tubuh mungil istrinya itu. Setelah merasa cukup tenang mereka mencari bersama dan menanyakan kepada tetangga juga orang yang dilaluinya.
Hingga terik mentari sudah berangsur hilang dan berganti dengan indahnya jingga di cakrawala, kag Pur dan istrinya belum juga menemukan anaknya. Istrinya mulai lemas, langkahnya berat. Kembalilah mereka ke rumah dengan tangan ham pa. Kang PU bermaksud melaporkan kehilangan anak ke dinas kepolisian setempat. Dikeluarkanlah wwwmotor bututnya.
Saat kang Pur memarkir motornya dan bermaksud menutup pintu pagar, tetiba mobil patroli kepolisian berhenti di depan rumahnya. " Selamat sore Pak, betulkah ini rumah bapak Purnomo?" tanya Pak polisi itu untuk memastikannya. Betapa bahagia penuh syukur begitu melihat Ilham, anak semata wayangnya telah kembali. Dijelaskan bapak polisi bahwa Ilham kebingungan di pertigaan jalan menuju alun-alun. Ia bermaksud mengejar penjual mainan yang ia lihat melintas di depan rumahnya.
*
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Mantap kisahnya
Keren bunda cantik, salam sehat dan sukses selalu
Alahmdulillah tayang dg lancar