PPDB Hari Ke-2 (511)
Oleh : Titin Marini
Selasa, 8 Juni 2021
Hari ini ya Allah, aku lelah sekali. Hari ini merupakan hari ke-2 PPDB online ke SMA/SMK Negeri.
Dari pagi pukul 08.00 WIB aku sudah berada di sekolah menunggu para siswa alumni kelas 9 yang ingin dibantu untuk pendaftaran online PPDB ke SMK/SMA Negeri. Sebenarnya tidak ada kolektif di sekolah kami. Tapi berhubung banyak orang tua yang merasa kesulitan atau tidak mampu mendaftarkan anaknya dalam PPDB online ini karena tebentur pengetahuan dan pemahaman IT atau juga mungkin karena tidak punya waktu karena sibuk bekerja, maka mereka banyak yang minta bantuan wali kelas dan operator sekolah untuk didaftarkan secara online.
Satu persatu para siswa datang. Berkas-berkas mereka sudah dilengkapi dan sudah dikumpulkan di aku. Setelah operator PPDB siap, satu persatu para siswa secara bergantian ku panggil untuk menghadap operator melaksanakan pendaftaran.
Letih dan pusing begitu kurasakan setelah seharian menjalankan kegiatan PPDB online ke-SMA/SMK Negeri saat ini. Waktunya kini beristirahat. Sudah malam.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar