GURU DAN SISWA MADRASAH DALAM MEMBANGUN MADRASAH MAJU, BERMUTU, DAN MENDUNIA
MEMBERSAMAI GURU DAN SISWA MADRASAH DALAM MEMBANGUN MADRASAH MAJU, BERMUTU, DAN MENDUNIA MELALUI RUMAH BESAR GERAKAN AYO MEMBANGUN MADARSAH (GERAMM)
Bagian 1
*****
MTsN 1 Kediri di Pare membuat gebrakan besar dalam rangka Menyongsong Hari Aksara Internasional “Promoting Multilingual Education: Literacy for Mutual Understanding and Peace” dalam wujud Pelatihan Literasi Menulis 4 Bahasa (Indonesia, Arab, Inggris, Jawa).
Acara berlangsung selama dua hari yaitu Jum’at sampai dengan Sabtu, 6-7 September 2024 bertempat di aula MTsN 1 Kediri Jl. GOR Canda Birawa Pare Kediri. Peserta kegiatan terdiri dari guru dan peserta didik yang berjumlah 150 peserta.
Pada hari pertama, Jum’at 6 September 2024. Acara dibuka oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kediri, dilanjutkan dengan pemeparan materi oleh narasumber. Berikut adalah materi, dan narasumber yang menyampaikan beberapa hal terkaiit dengan Literasi. Penulis menyampaikan dua materi yaitu: Literasi Multi bahasa dalam mendukung Madrasah Maju Bermutu Mendunia, dan Writing is Easy: Apa susahnya menulis? Dilanjutkan dengan Teknik dan menulis buku bahasa Arab oleh Almar’atul Muttaqiyyah, M.Pd. Setelah Ishoma (istirahat, sholat Jum’at, dan makan siang) acara dilanjutkan dengan menampilkan narasumber M. Maghfur Qumaidi, S.Pd., M.Si., menyampaikan dua materi sekaligus yaitu Urgensi Literasi Menulis Buku, dan Teknis Penerbitan. Pada hari pertama ini ditutup dengan materi Menulis sinopsis/Praktik/Penugasan oleh Elis Dewi Hajar Masrin, M.Pd.
Pada hari kedua, 7 Sepetember 2024 acara dibuka dengan pemaparan materi Teknis menulis bahasa Jawa oleh Masruroin Nurkhotimah, S.Pd., dilannjutkan materi Teknis menulis bahasa Inggris oleh Laily Mar’atul Khotimah, M.Pd., dan materi Swasunting naskah oleh Elis Dewi Hajar Masrin, M.Pd.. Setelah Ishoma acara dilanjutkan dengan Presentasi 5 tulisan terpilih yang dipandu oleh M. Maghfur Qumaidi, S.Pd., M.Si. Dan acara terakhir adalah Penutupan oleh Kepala MTsN 1 Kediri Drs. Muhammad Zainuddin, M.Pd.
Harus diakui Pelatihan Literasi Menulis 4 Bahasa ini baru pertama kalinya dilakukan oleh MTsN 1 Kediri, bahkan oleh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Timur dan/atau pun Tingkat Nasional. Penulis selaku narasumber memberikan paparan terkait dengan Literasi Multi bahasa dalam mendukung Madrasah Maju Bermutu Mendunia. Bahwa Pendidikan Madrasah memiliki 3 kelebihan utama disbanding dengan Pendidikan Sekolah secara umum. Pertama, Madrasah memiliki distinngsi, yaitu memiliki karakteristik yang membedakan dengan Pendidikan umum (sekolah). Karakteristik tersebut di antaranya, bahwa Pendidikan Madrasah merupakan transformasi dari Pendidikan Pondok Pesantren yang kenthal dengan nilai-nilai tafahku al fiddin (nilai-nilai agama) khusunya Agama Islam. Sehingga aspek-aspek bangunan madrasah kaya dengan nilai-nilai tersebut. Kedua, madrasah memiliki ekselensi. Bahwa, kurikulum pendidikan madrasah merupakan kurikulum yang dikembangkan dengan berpijak pada dua aspek yaitu aspek pendidikan dan aspek keagamaan. Aspek keagamaan dikembanglan di madrasah dalam wujud dirosah Islamiyah yang dekat dengan pendidikan agama pada pondok pesantren. Ketiga, independensi bahwa madrasah memiliki kemandirian. Madrasah pada dasarnya lahir dari pendidikan yang berbasis masyarakat yaitu dari, oleh, dan untuk masyarakat.
Berdasarkan kenyataan demikian pengembangan madrasah harus didesains dengan berpijak pada model pengembangan manajemen dari hulu sampai hilir yaitu mulai dari perencanaan pengembangan, peleksanaan pengembangan dan evaluasi.
Adapun terkait dengan Writing is Easy: Apa susahnya menulis? Membuka paparan materi penulis memotivasi peserta dengan sebuah quotes: “DENGAN MEMBACA ANDA AKAN MENGENAL DUNIA. TETAPI DENGAN MENULIS ANDA AKAN DIKENAL DUNIA”.
Berkaitan dengan hal tersebut, pertanyaan yang harus dijawan Ketika memulai menulis adalah: Bagaimana Memulai Menulis ...???; Bagaimana Tulisan Saya Bisa Diterbitkan ...???; Bisakah Tulisan Saya Laku Dipasaran ...???
Terkait dengan Bagaimana Memulai Menulis, terdapat beberapa hal yang menjadi kelebihan seorang guru khususnya, yaitu: kualifikasi Pendidikan guru SUDAH S-1, bahkan udah S2 sampai S-3, sudah Punya Bekal Metodologi Penelitian dari Kampus, telah ada Fasilitas Pendukung, Finansial (TPP), Sarpras (Laptop, dll), sumber referensi (Google..., dll), ada Media dan Ajang Berkreasi & Ekspresi, dan sudah ada Reward (Anugerah GTK, Gupres, Inobel, dan lomba-lomba sejenis).
Penulis menyampaikan kiat menulis atau 7 (tujuh) tips menulis yaitu memilih topik yang kuasai, menulis kerangka tulisan (template), mencari data pendukung, sesegera mungkin menuangkan tulisan, melakukan penyuntingan (editorial), memiilih media yang tepat, dan membagikan tulisan via media sosial atau media yang sesuai. (bersambung bagin kedua)
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Semangat pak,...Sehat dan sukses selalu
Terimakasih apresiasinya Bunda
Terimakasdih admin
Wow hebat sekali, sukses pak Trianto
Terimakasih apresiasinya Pak Lukman
Mantep poll, Bapak. Literasi yang kereeen. Salam sukses.
Terimakasih apresiasinya bunda
Terimakasih apresiasinya bunda
Keren nih....Jember dan Tuban mulai bangkit
Hahaha ... apanya yang bangkit Gus. Jangan salah lho ya?