Tri Eni Widyastuti

Saya Guru Biologi yang sok iseng nulis Entah itu masuk kategori tulisan apa , yang penting nulis . Saya nulis juga bukan karena tuntutan angka kred...

Selengkapnya
Navigasi Web

Kerennya 'PENCIPTAAN'

Bagian 1

Sadarkah kita jika organ-organ tubuh kita diciptakan dengan sedemikian detil dan sempurna ?. Dalam biologi kita sering mendengar pernyataan bahwa struktur sesuai dengan fungsi. Semua bagian tubuh kita memiliki struktur yang khas dengan fungsi yang sesuai dengan strukturnya.

Penciptaan yang sedemikian detil khas dan sempurna tentu hanya bisa dilakukan oleh Dia Yang Maha Pencipta.

Kelompok Primata memiliki ciri antara lain ibu jari tungkai depan ( tangan ) dapat dihimpitklan dengan keempat jari lainnya. Hal ini menyebabkan gerak jari-jari tangan menjadi lebih bebas dan luwes. Kita bisa mencubit , memegang barang , menggenggam dan semacamnya karena ibu jari tangan kita bisa dihimpitkan dengan jari lainnya. Coba bayangkan jika posisi ibu jari tangan kita seperti ibu jari kaki ? Nggak ada deh cubit mencubit , genggam menggenggam , pegang memegang hehehe.

Ciri lain Primata ( termasuk manusia ) adalah memiliki sepasang glandula mammae ( kelenjar susu ) didada. Karena Primata memiliki rahim yang simplek , rahim yang hanya diperuntukkan bagi tumbuhnya satu janin saja. Jadi sepasang glandulla mammae cukuplah untuk seorang bayi. Haduh bagaimana ya jika kita memiliki lebih dari sepasang glandulla mammae, hihihi sepasang di dada, sepasang di perut tengah , sepasang di perut bawah. Kayak tikus laah....

Mengapa daun telinga terbentuk dari tulang rawan ? Daun telinga berfungsi antara lain untuk menangkap gelombang suara, tulang rawan yang lentur membuat getaran dari gelombang suara lebih mudah tertangkap. Ssssttt daun telinga yang lentur juga menyebabkan kita bisa tidur dengan nyenyak. Hellooo , apakah kamu bisa tidur miring dengan nyaman jika daun telinga kamu terbuat dari tulang keras ? Bagaimana juga rasanya jika harus pakai helm ? Huaaa ...

Mengapa lubang hidung menghadap kebawah ? Sebab jika lubang hidung menghadap keatas maka air hujan bebas masuk dan kamu bisa pilek dong. Juga debu bisa dengan mudah masuk ke salauran nafas kita. Atau bahkan mungkin jika ada kotoran burung yang jatuh dari atas bisa langsung nyungsep ke lubang hidung kita , hiiii....

Apa ciri spesifik yang dimiliki oleh kelas Mamalia ( termasuk manusia ) ? Melahirkan ( vivipar ), menyusui atau memiliki glandula mammae ( kelenjar susu ) ? Jawabannya pasti bukan melahirkan anak , sebab tidak semua mamalia melahirkan, yang melahirkan kan hanya mamalia betina. Bagaimana dengan menyusui ? Sepertinya juga kurang pas karena yang bisa menyusui hanya mamalia betina kan. Tapi kalau menyusu ( tanpa i ) mungkin bisa karena semua mamalia baik yang jantan maupun betina saat bayi mereka menyusu . Nah ciri spesifik dari mamalia yang paling tepat adalah memiliki glandula mammae (kelenjar susu), mamalia betina maupun jantan punya kelenjar susu. Hanya tentu saja kelenjar susu individu jantan tidak berkembang, bayangkan kalau berkembang nanti kalian para lelaki butuh ( maaf ) BH juga dong hehehe.

Tahukah kamu, paru-paru manusia memiliki sekitar 300juta alveolus, struktur alveolus berupa kantung tipis yang terbentuk dari jaringan epitelium pipih. Jika tiap kantung alveolus dibuka dan disatukan maka luas permukaannya bisa mencapai 100m2, amazing .

Dalam proses pencernaan makanan, enzim amilase berfungsi mengubah amilum menjadi maltosa. Enzim ini terdapat di mulut, duodenum dan usus halus. Mengapa enzim ini terdapat sekaligus di tiga organ, kenapa tidak cukup di mulut saja ?. Karena Tuhan Sang Pencipta sangat paham dengan sifat manusia yang kurang memiliki kesabaran. Enzim amilase di mulut akan bekerja mencerna amilum secara sempurna jika kita mengunyah makanan sampai lembut , paling tidak kita harus mengunyah makanan 18 kali. Sementara kebanyakan kita mengunyah makanan paling 3 atau 4 kali langsung ditelan. Maka bayangkan seberapa banyak amilum yang belum tercerna di mulut. Karena itu pencernaan amilum akan dilanjutkan di duodenum dan di usus halus. Tuhan Maha Tahu akan ciptaanNya.

Sperma manusia dibentuk didalam testis tepatnya di saluran tubulus seminiferus yang panjang dan berkelok-kelok. Tahukan kalian bahwa panjang saluran tersebut pada tiap testis mencapai kurang lebih 250m. Woww... ternyata sperma harus berjuang melewati saluran sempit dan panjang hingga akhirnya siap digunakan. Dan tahukah kalian kenapa sperma memiliki flagel atau ekor ? Karena spermalah yang harus aktif bergerak, berjuang menuju oviduct atau saluran telur agar bisa membuahi ovum. Ekor atau flagel digunakan sebagai alat gerak. Ya, spermalah yang mendatangi sel telur ( ovum ) dan bukan kebalikannya. Karena itu guys, logislah jika cowok yang harus nglamar si wanita dan bukan sebaliknya. Setujuuu . . . . ?

Ginjal adalah salah satu organ ekskresi yang berfungsi menyaring darah, hasil buangan dari proses penyaringan darah diginjal adalah urine. Jika tidak segera dibuang urine akan meracuni tubuh. Proses penyaringan ini terjadi pada bagian ginjal yang disebut nefron. Tahukan kamu ginjal dapat menyaring darah dengan kecepatan 1,1liter/menit. Jika volume darah kita 5 liter, maka ginjal hanya membutuhkan waktu kurang lebih 5 menit untuk menyaring seluruh darah yang ada dalam tubuh kita. Bandingkan dengan mesin hemodialisa atau mesin pencuci darah yang membutuhkan waktu antara 3- 5 jam untuk menyaring darah dengan volume yang sama. Sungguh mesin canggih buatan manusia tak akan dapat menandingi ciptaanNya.

Subhanallah.

Tunggu bagian berikutnya ya.

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Betul bu. Terimakasih atensinya .

13 Oct
Balas

Wowwwww paparan yg amazing. Sehingga nikmat Tuhan yang manakah yg akan kudustakan. Tak khan ada dusta utkNya, subhanallah paparan yg menggelitik dan mengguyur hati. Salam kenal dan barakallah

12 Oct
Balas

Terimakasih bunda. Betul sekali , tak ada apapun atau siapapun yang bisa menandingi kesempurnaan ciptaanNya. Salam kenal kembali , salam literasi.

12 Oct

Subhanallah wal hamdulillah....Karena Allah yang Maha Mengetahui tentang makhluk-Nya..dan sudah seharusnya kita mensyukuri apa yang telah diberikan oleh-Nya...

13 Oct
Balas

Betul bu. Terimakasih atensinya. Salam.literasi.

13 Oct

Subhanallah bu ... benar2 ciptaan yg sempurna . Fabiayyi alahirabbikumatuziban

12 Dec
Balas



search

New Post