Tusilia,S.Pd

Tusilia, S.Pd , guru biologi di MAN 2 Solok. Tempat dan tangal lahir Lintau 28 Agustus 1971...

Selengkapnya
Navigasi Web
Budidaya Jamur Tiram Sederhana

Budidaya Jamur Tiram Sederhana

   #TantanganGurusianaH12#

       Hai rekan -rekan guru dimanapun Bapak dan ibu berada, mumpung waktu kita untuk Dirumah saja diperpanjang, yuk simak cara saya mengisi waktu luang dan mengatasi kekurangan bahan untuk dijadikan sayur. Kali ini saya akan membagikan tip sederhana melakukan budidaya jamur tiram secara sederhana di rumah.

     Jamur tiram yang nama latinnya Pleurotus ostreatus,adalah jamur yang mudah untuk dikembangbiakkan. Saat ini banyak sekali pelaku industri rumahan yang menyediakan bibit yang langsung dapat ditanam di rumah tanpa memerlukan media ttanam dengan harga yang lumayan murah. Dengan uang 100000 ribu rupiah, kita sudah dapat membawa 25 bongkol bibit jamur tiram itu.

     

.     Nah bongkol-bongkol ditas lansung saja kita simpan ditempat yang agak lembab. Kalau saya, saya simpan disudut dapur. Penyiraman tidak perlu dilakukan, dan tidak ada perlakuan lain. Kita hanya menunggu tunas-tunas itu muncul dari tiap-tiap bongkol. Hanya tiga  hari semenjak tunas muncul, kita sudah bisa panen. Biasanya bongkol itu tidak serentak bertunas, jadi kita bisa setiap hari menikmati sayur jamur. Nah, gampang kan?

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Bibitnyo bak mano Uci. mantap

13 Apr
Balas

Bibitnya beli di mana bu? Pengen juga nih

16 Apr
Balas



search

New Post