Tuti Masni,S.Pd

Belum menuliskan informasi profilenya.

Selengkapnya
Navigasi Web
Titipan Illahi

Titipan Illahi

Anak adalah titipan illahi.

Ibarat menanam tanaman yg memerlukan pemeliharaan dan kasih sayang pemiliknya, seorang anak juga demikian.

Kasih sayang kedua orang tua menjadikan sang anak memiliki rasa simpati dan empati dan peka terhadap lingkungan. Seorang anak yg dididik dan mendapatkan kasih sayang penuh orang tuanya dapat tumbuh menjadi anak yg memiliki kepribadian yg utuh. Sang anak akan memiliki mental dan perilaku yg.baik. Sebaliknya, bila seorang anak dibiarkan tanpa pengawasan dan kasih sayang orang tua akan terseret menjadi anak yg bermental rapuh, kasar bahkan berperilaku menyimpang.

Alangkah ruginya para orang tua yg memiliki anak yg berperilaku buruk. Sejatinya anak adalah anugrah terbesar yg harus disyukuri. Salah satu cara mensyukuri keberadaan seorang anak adalah dengan mendidiknya menjadi penerus generasi yg shaleh. Menjadi pribadi yg kuat dan bertanggungjawab. Dapat menjadi panutan bagi sekelilingnya dan penyejuk hati orang tuanya.

Pada momentum Ramadhan ini,marilah kita introspeksi diri. Sudahkah kita menjadi orang tua yg mensyukuri anugrah terbesar ini? Semoga anak-anak kita tumbuh menjadi generasi yg dirindukan syurga. Aamiin...

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Menawan tulisannya Bu. Anak adalah anugrah terindah. Tergantung kepada orang tuanya. Barakallah

09:56
Balas



search

New Post