Uki Lestari

Perempuan kelahiran Sitiung II, 30 Juli 1987 ini adalah anak ke-5 dari tujuh bersaudara. Dibesarkan dari almarhumah ibu yang juga guru, membuat cita-citanya jug...

Selengkapnya
Navigasi Web

TANTANGAN 90 HARI MENULIS DI GURUSIANA (45) HANYA DIA

HANYA DIA

Oleh Uki Lestari

Saat Allah menghadirkan seseorang

Ia menghina tanpa sebab

Ketahuilah,

Allah mengajarkan untuk kuat

Saat Allah mendatangkan seseorang

Ia melukai hati

Ketahuilah,

Allah menempa untuk sabar

Saat Allah mempertemukan dengan seseorang

Ia mencederai jiwa

Ketahuilah,

Allah meminta untuk rida

Tiada yang sia-sia dari Allah

Tiada yang sia-sia bagi Allah

Kekuatan, kesabaran, dan keridaan

Akan berbuah manis pada waktunya

Bila mampu menjalani ujian-Nya

Terkadang, kita perlu menoleh ke belakang

Untuk memastikan

siapa yang memerhatikan kita

Terkadang, kita perlu menghilang

Agar tahu, siapa yang mencari kita

Terkadang, kita perlu berlari

Agar tahu, siapa yang mengejar kita

Dan terkadang, kita perlu menangis

Agar tahu, bahu siapa

yang mau untuk tempat bersandar

Hanya Dia, Yang Mahapeduli

Hanya Dia, Yang Mahacinta

Hanya Dia, Yang Mahahidup

Bersedia dijadikan tempat keluh kesah

Dia Yang Maha Penyayang

Allah azza wajala

Solok, 12 Maret 2020

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar

Mantap nyo lai

12 Mar
Balas

Tarimo.kasih, Uniku sayang.

12 Mar

Akan indah pada waktunya.. Selalu bersyukur dipertemukan dengan orang orang seperti itu, karena melalui mereka kita diberi ujian.. Untuk terus bersabar melewati ujian. Terus semangat n sabar

12 Mar
Balas

Insyaallah, siap Mba Riska sayang.

12 Mar
Balas



search

New Post