Menjadi Tamu Allah
Sudah satu tahun berlalu pandemi melanda negri ini, selama itu pula memporak porandakan semua aspek kehidupan, mulai dari aspek ekonomi, sosial, pendidikan tidak lupa pula aspek keagamaan. Tempat-tempat ibadah dan lembaga- lembaga pendidikan pun semua diberlakukan retorika dan protokol kesehatan, mulai dari sholat berjamaah, dimana tuntutan Rosulullah SAW untuk merapatkan shof, kini harus menjaga jarak, demikian pula dilembaga-lembaga pendidikan yang seharusnya adanya pembelajaran secara tatap muka kini harus dilakukan secara daring,
Dengan adanya pandemi ini masalah keagamaan terutama urusan haji juga terkena dampaknya, semula masyarakat yg sudah masuk kuota sebagai dhuyufurrohman atau tamu Allah pada bulan Syawal sudah mulai mempersiapkan segala urusan yang berhubungan dengan haji, mulai dari tasyakuran walimatussafar, sampai pada pembelian untuk shofenir dll.
Pada tahun 2020 sudah ditetapkan bahwa jama'ah haji pada kloter I dan gelombang I berangkat ke tanah suci pada tanggal 25 Juni 2020, namun dengan adanya pandemi harus ditunda keberangkatannya. Sekarang di tahun 2121 pandemi belum berlalu, akankah ditunda kembali keberangkatan nya???
Ya Allah ya Rohman ya Rohim berilah kami kekuatan, kesabaran dan keikhlasan akan qodlo' dan qodar Mu untuk menghadapi semua ini. Manusia cuman bisa berencana Allah yang menetap kan. Semoga pandemi ini cepat berlalu sehingga kami bisa menjadi tamu Mu Yaa Robbal Aalamiin. Kami rindu akan Makkatul Mukaromah dan Madinatul Munawwarah, semoga Engkau ijabahi do'a kami ya Rob.
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Selalu ada hikmah disetiap peristiwa bu salam.literasi
amin ya allah...smua insan muslimim pasti ingin k sana.
Semoga pandemi Covit segera berlalu, sehingga semua aktivitas bisa normal kembali. Mantab keren, dan mencerahkan bu. Semoga sehat dan sukses selalu.
Terima kasih pak Samsul Hidayat dan bu Latif, semoga do'a panjenengan diijabahi oleh Allah, Aamiin
Izin follow, nanti folback ya
Semoga tahun ini Allah mudahkan jalan menuju tanah suci...,Amin