Tepiskan Beban, Bahagiakan Hati
#Puisi
Tepiskan Beban Bahagiakan Hati
Oleh : Supiati
Cahaya mentari tak seterik biasa
Di pertengahan siang udara dingin masih terasa
Awan tebal memayungi jagad raya
Memberi semangat bagi pekerja di luar sana
Bedug bertalu tanda siang telah tiba
Penat di raga belum seberapa
Namun sadar akan kewajiban
Tunaikan sholat, istirahatkan diri
Damai bersenandung di dalam kalbu
Tepiskan beban bahagiakan hati
Sandarkan harapan pada Sang Kuasa
Pemilik jiwa dan segalanya
#teras belakang
#Parigi Moutong
Senin, 14 Juni 2021
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
Keren puisinya, Bu. Salam sukses selalu.
Terima kasih bunda. Semoga sehat dan sukses selalu