Wahyu MH

BUKU ADALAH KARTU NAMA TERBAIK...

Selengkapnya
Navigasi Web
PEMETAAN MUTU PENDIDIKAN LANGKAH AWAL MENUJU AKREDITASI
sumber google

PEMETAAN MUTU PENDIDIKAN LANGKAH AWAL MENUJU AKREDITASI

Untuk menciptakan pembelajaran yang menyenangkan, menggembirakan dan membahagiakan di lingkungan sekolah, baik bagi siswa, orang tua maupun guru, tentu menjadi dambaan kita semua. Terutama bagi para praktisi pendidikan. Konsep pembelajaran seperti itu memang yang paling ideal. Strategi yang sekarang sedang digadang-gadang Mas Menteri Pendidikan dan Kebudayaan dengan program Merdeka Belajar-nya.

Imbas dari pembelajaran yang menyenangkan, akan berdampak positif, terutama bagi siswa. Anak-anak menjadi bersemangat, termotivasi, menumbuhkan jiwa kreatifitas. Siswa menjadi rajin ke sekolah dan giat belajar. Pada saat semangat dan motivasi tertanam pada diri siswa, maka tujuan pembelajaran akan tercapai. Saat semua terpenuhi, pendidikan menjadi bermutu. Kemudian akan tercipta generasi pemimpin masa depan berkualitas.

Selain aspek siswa dan kompetensi Guru yang menjadi subjek terciptanya pembelajaran yang menyenangkan. Hal itu perlu didukung dengan berbagai aspek lain. Seperti lingkungan, sarana dan prasarana, manajemen satuan pendidikan, budaya masyarakat dan sebagainya.

Untuk mengukur kualitas Satuan Pendidikan secara paripurna, maka perlu alat ukur yang memberikan legitimasi dalam pemenuhan standar penilaiannya. Itulah yang disebut pemenuhan 8 Standar Nasional Pendidikan (SNP). Yang terdiri dari : Standar Kompetensi lulusan, Standar isi, Standar proses, Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan, Standar Sarana dan Prasarana, Standar Pengelolaan, Standar Pembiayaan, Standar penilaian. Nah, Salah satu instrumen dalam pemenuhan 8 Standar Nasional Pendidikan adalah Akreditasi.

Berdasarkan Undang-Undang Nomor. 20 Tahun 2013, tentang Sistem Pendidikan Nasional, pasal 1 ayat 22, Akreditasi adalah kegiatan penilaian kelayakan program dalam satuan pendidikan berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan.

Betapa susahnya menulis topik yang serius. Harus teks book. Mencari data valid. Kata-kata tidak mengalir secara alami. Semua di atur dengan frase formal. Dah, segitu dulu aja. Saya sudah mengantuk. Hehehe.

Jayapura, 21 Februari 2022

DISCLAIMER
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.

Laporkan Penyalahgunaan

Komentar




search

New Post