Gatot
Tantangan 365 hari ke 117
Rencana adalah suatu maksud yang akan dilaksanakan pada waktu yang dtentukan. Rencana tentu diancang atau diprogramkan sebelum pelaksanaan kegiatàn tersebut. Seperti kita merencanakan akan berkunjung ke sebuah tempat . Tentu semua perlengkapan sudah disediakan diawalnya.
Rencanaku hari ini aku mau ke suatu tempat di kota Padang. Dua hari yang lalu telah dijadwalkan untuk berangkat hari ini. Aku berencana akan membawa suami untuk berobat alternatif. Biasanya kami berangkat pukul 07.00 pagi setiap Minggu.
Minggu pagi ini aku telah siap akan berangkat ke tempat pengobatan tersebut. Aku dan suami menyiapkan bekal untuk pengisi perut nanti. Mulai dari buah, air dan juga bungkusan nasi serta lauknya siap semuanya. .mukena dan sujada pun telah terbungkus ràpi dalam tas.
Sehari sebelum berangkat , aku menghubungi orang yang akan kami temui tersebut. Namun hpnya tidak aktif. Dan nomor lain yang ada hubungannya dengan bapak tersebutpun tidak aktif. Tidak biasanya hp bapak tersebut tidak aktif.
Ku ulangi menghubungi hp bapak tersebut juga masih tidak aktif. Pukul 09.00 lewat akhirnya aku dapat imformasi bahwa bapak tersebut tidak melayàni pengobatan hari ini karena bapak tersebut pergi rekreasi keluarga ke luar kota.. menurut imformasi yang aku terima bapak tersebut baru kali ini ke luar kota atau rekreasi dengan keluarga. Karena new normal ditetapkan pemerintah maka beliau baru berani membawa keluarga untuk ketempat keràmàian atau keluar rumah.
Memang rencana sebagus apapun yang kita rencanakan jika yang satu tidak mengizinkan rencana tersebut tidak akan terealisasi. Istilahnya gagal total alias gatot.
Batusangakar 14 Juni 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar
We, gatot alias gagal total. Kereenn Bunda, salam kenal dari Sukoharjo Jateng.
Semoga di lain waktu bisa terlaksana Bu.