Semoga Bencana Cepat Berlalu
Tantangan hãri ke 35
Selaku manusia sebagai hamba Allah sejogyanyalah kita memiliki keyakinan akan kuasanya Ilahi. Keyakinan akan adanya zat yang maha kuasa , yang maha mengatur segalanya di dunia , yang maha satu, ini harus terpatri dalam sanubari sejak masih kita kecil. Yakin akan adanya takdir baik itu baik maupun buruk. Yakin akan adanya rezeki dan jodoh setiap insan manusia . Yakin akan ada ajal yang telah ditetapkan Allah Swt. Keyakinan dalam kehisupan sangat penting agar hidup tidak sia sia.
Keyakinan itu belumlah cukup jika hanya sebatas angan dan tertancap dalam hati saja. Tetapi keyakinan itu butuh bukti nyata dalam realisasi di kehidupan kita. Dari terbukanya kelopak mata hingga terpejamnya mata disaatnya malam tiba, kita harus merealisasikan keyakinan itu dengan perbuatàn yang memang diañjurkan oleh agàma. Baik anjuran itu berupa kewajiban yang harus dilakukan ataupun yang berupa perbuatàn sunnah . Jika semua itu dilaksanakan sesuai dengan ajaran dan kaidah beragàma maka barulah keyakinan tersebut membawa dampak kebaikan terhadap kehidupan kita. Jika keyakinan tidak diiringi dengan perbuatàn yang dianjurkan oleh agàma tentulah keyakinan kita itu akan sia sia belaka. Karena keyakinan hanya baru sampai pada angan pikiran belum direalisasikan sebagaimanamestinya.
Untuk itu , seseorang yang menyatàkan dirinya memang memiliki keyakinan akan adànya zat yang kuasa, zat yang maha mengetahui, zat yang mengatur kehidupan dunia dan akhirat , maka perlulah berbenah diri mulai saat ini, jangan tunggu hari esok. Janganlah melalaikan kewajiban sebagai hamba Allah SWT . Rajinlah untuk bersedekah menolong sesama. Berpuasa sunnah dan berbuat baik antar sesama. Perbanyaklah berzikir dan berdoa. Dan selalu berikhtiar dan berserah diri. Apalagi suasana dunia yàng dalam keadaan gawat seperti ini . Mari kita meningkatkan keimanan kita kepada Allah SWT agar bencana yang sedang melanda bumi Indonesia saat ini cepat berlalu.aamiin.
Batusangkar, 24 Maret 2020
Konten pada website ini merupakan konten yang di tulis oleh user. Tanggung jawab isi adalah sepenuhnya oleh user/penulis. Pihak pengelola web tidak memiliki tanggung jawab apapun atas hal hal yang dapat ditimbulkan dari penerbitan artikel di website ini, namun setiap orang bisa mengirimkan surat aduan yang akan ditindak lanjuti oleh pengelola sebaik mungkin. Pengelola website berhak untuk membatalkan penayangan artikel, penghapusan artikel hingga penonaktifan akun penulis bila terdapat konten yang tidak seharusnya ditayangkan di web ini.
Laporkan Penyalahgunaan
Komentar